Categories: Pontianak

Wali Kota Pontianak Perkenalkan Aplikasi e – Gencil ke Presiden Jokowi

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka kunjungan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo ke Kalimantan Barat, hal tersebut tak disia – siakan oleh Wali Kota Pontianak, Sutarmidji.

Orang nomor 1 (satu) di Pontianak ini menyempatkan dirinya untuk memperkenalkan aplikasi e-gencil kepada Presiden Joko Widodo sesaat sebelum orang nomor 1 (satu) di Indonesia itu meninggalkan Hotel Golden Tulip, Jum’at (17/3).

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo, Kamis malam (16/3) usai melaksanakan agenda kerjanya di Kapuas Hulu tepatnya di PLBN Badau, ia langsung bertolak ke Pontianak untuk bermalam di Hotel Golden Tulip.

“Tadi saya perkenalkan aplikasi e-gencil kepada beliau, dan dia sangat menyambut baik serta mengapresiasi aplikasi gencil,” ujar Wali Kota.

Jokowi, dikatakan Sutarmidji, beberapa waktu lalu sempat mengarahkan bahwa harus ada aplikasi pemantau harga.

Menjawab arahan tersebut, dengan bangga calon Gubernur Kalbar 2018 ini mengatakan bahwa sudah jauh hari aplikasi tersebut disiapkan.

“Aplikasi e-gencil adalah aplikasi pemantau harga barang-barang sembako dipasaran Pontianak. Ada daftar harga, serta ada batas harga tertinggi dan terendah,” tuturnya.

Selain daripada itu, fluktuasi harga dipasaran akan diawasi oleh Bank Indonesia dan Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan, Kodim, dan pihak Kepolisian.

“Apabila terjadi harga yang melambung tinggi maka apa kebijakan yang diambil. Jadi akan ketahuan kalau harga melambung tinggi, tapi barang – barang ada dipasaran. Apakah ada mafia barang atau apa,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago