Categories: Sambas

Bagikan Ratusan Quran, Bupati Ajak PNS Baca Kitab Sebelum Bekerja

Atbah: Baca Quran Sebelum Bekerja Harus Menjadi Gaya Hidup

KalbarOnline, Sambas – Bupati Sambas, H Atbah Romin Suhaili Lc, membagikan ratusan Quran dan beberapa Alkitab bagi Pegawai Negeri Sipil di jajaran Kantor Bupati Sambas, Jumat (3/3) kemarin.

Secara simbolis, Bupati Sambas memberikan Quran kepada Wakil Bupati Sambas, Pejabat Eselon Sekretariat Daerah dan Staf PNS maupun tenaga honorer.

Penyerahan kitab suci tersebut disaksikan pimpinan dan perwakilan perusahaan dari PT ANI dan PT BCP Sambas selaku donatur bantuan Kitab Suci tersebut sebagai bagian dari Corporate Sosial Responsibility atau CSR kedua perusahaan itu.

Dalam sambutannya, Atbah Romin Suhaili menegaskan bahwa pemberian kitab suci bukan untuk dipajang. Diingatkan dia, quran maupun alkitab yang dibagikan untuk dibaca dan dipahami isinya.

“Ini bagian dari upaya saya selaku Bupati Sambas bersama Wakil Bupati Sambas mempersiapkan jalan-jalan akhirat menuju kebaikan surga Allah SWT,” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa membaca quran sebelum bekerja harus menjadi gaya hidup bagi PNS di Kabupaten Sambas. Tidak hanya bagi ASN, Bupati menghimbau semua masyarakat Sambas, sebelum beraktifitas melakukan rutinitas kerja sehari-hari, minimal membaca satu atau dua ayat kitab suci masing-masing.

Ia berharap, semua insan atau masyarakat Sambas semakin dekat dengan kehidupan agama dan kepercayaan masing-masing.

“Jadikanlah ini gaya hidup modern kita, baca quran dulu sebelum bekerja, Insha Allah keberkahan akan selalu menaungi kita,” tukasnya.

Sementara Wakil Bupati Sambas, Hj Hairiah, SH., MH, memberikan dukungan penuh pada gerakan yang diusung Bupati Sambas. Ia mengharapkan paparan semangat religius dalam membangun Sambas terus membahana.

“Ini semua harus didukung semua pihak, Pemerintah daerah tidak hanya mengharapkan ini untuk Pegawai Negeri Sipil, siapapun, apapun profesinya, sangatlah baik untuk membiasakan diri membaca kitab suci masing-masing sebelum melakukan aktifitas kerja sehari-hari,” tegasnya.

Ia berharap, akan lahir akhlak budi pekerti yang religi, kampung yang religi, masyarakat yang religi, daerah yang religi.

Untuk itu ia menyarankan agar membaca Kitab Suci Quran harus diniatkan ikhlas demi Allah SWT, bukan dikarenakan paksaan terhadap perintah atasan.

“Insha Allah jika kita biasakan dan sering kita lakukan, membaca quran, termasuk ditempat kerja, pemahaman agama kita, upaya kita mengenal lebih dekat diri kita dan tuhan kita, Insha Allah akan bertambah nikmat ilmu tersebut,” tandasnya.

Sementara salah seorang PNS yang menerima pembagian Quran tersebut, Ilham J, mengatakan, quran yang dibagikan pimpinan tersebut adalah nikmat rezeki yang luas. Terutama jika memang benar-benar diamalkan dengan baik.

“Alhamdulillah, nikmat Allah SWT bertambah lagi dengan pembagian quran ini, semoga program ini semakin mengikhlaskan kita melaksanakan ibadah dengan niatan karena Allah SWT,” tuturnya. (Mur/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

1 hour ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

1 hour ago

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

2 hours ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

4 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

4 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

5 hours ago