Categories: Kapuas Hulu

Bupati: Kedatangan Presiden Diharapkan Membawa Angin Segar Pembangunan di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Abang Muhammad Nasir mengatakan siap menyambut kunjungan kerja Presiden Joko Widodo yang rencananya akan datang pada Rabu (16/3) ke Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

“Sudah ada koordinator yang disiapkan baik di kabupaten maupun di kecamatan, dan berkoordinasi dengan lintas sektoral dan protokoler serta Paspampres,” kata Bupati 2 (dua) periode ini saat ditemui usai rapat persiapan kedatangan presiden di Kantor Bupati Kapuas Hulu, Selasa.

Menurut Bupati, kedatangan Presiden memang sudah lama ditunggu masyarakat Kapuas Hulu khususnya masyarakat perbatasan.

Ia mengatakan kunjungan Joko Widodo selaku Presiden merupakan sejarah.

“Kita sangat berharap kedatangan Presiden membawa angin segar untuk pembangunan di Kapuas Hulu,” tukas Nasir.

Selain itu, ia juga meminta agar seluruh masyarakat Kapuas Hulu ikut berpartisipasi menyambut kedatangan Presiden apalagi merupakan kedatangan yang pertama kali ke Kapuas Hulu.

“Tentu itu suatu kebanggaan bagi masyarakat Kapuas Hulu,” pungkasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

4 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

14 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago