Categories: Kapuas Hulu

Tiga Jembatan di Dangkan Rusak Parah, Roda Perekonomian Masyarakat Terancam Lumpuh

Kadri : Saya Prihatin Melihat Kondisi Jembatan Tersebut

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Tiga jembatan di ruas jalan Dangkan – Landau Kumpang di Desa Nanga Luan, Kecamatan Silat Hulu, Kapuas Hulu yang merupakan kewenangan Pemkab Kapuas Hulu, rusak berat sejak Desember 2016 lalu.

“Kami berharap uluran tangan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu sebab jalan dan jembatan itu merupakan urat nadi masyarakat, jika tidak segera ditangani maka mengancam lumpuhnya roda perekonomian masyarakat,” ujar Kepala Desa Nanga Luan, Mustatiun ketika ditemui di ruas jalan tersebut, Senin (13/3) kemarin.

Ia menjelaskan jembatan tersebut dilalui tujuh desa di dua kecamatan yaitu Desa Nanga Lot Kecamatan Seberuang dan Desa Nanga Luan, Desa Rantau, Desa Selangkai, Desa Riam Tapang, Desa Nanga Lunggu, Desa Entebi Kecamatan Silat Hulu

Sementara, Sekretaris Camat Silat Hulu, Abdul Hamid mengatakan bahwa akan mengajukan surat permohonan penanganan darurat.

“Tiga jembatan itu memang perlu penanganan darurat, bahkan masih ada dua sungai yang belum ada jembatan,” ungkap Hamid.

Menurut Hamid untuk jembatan sungai Seberuang Desa Nanga Lot sudah dibangun pondasi tahun lalu, dan akan dilanjutkan pembangunannya tahun ini.

Sementara Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat Dapil 7 Kapuas Hulu, Sintang dan Melawi, Kadri merasa prihatin dengan kondisi jembatan tersebut.

“Lewat jembatan seperti itu sama saja mengantarkan nyawa,” kata Kadri, saat melihat langsung beberapa jembatan rusak dalam kunjungan kerjanya di Dusun Budi Mulya Desa Nanga Luan, Kecamatan Silat Hulu.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mendesak Pemerintah Daerah untuk segera membangun jembatan darurat, karena menurutnya jika terus dibiarkan berlarut – larut justru aktivitas masyarakat bisa lumpuh.

“Jika tidak cepat ditangani kondisinya akan semakin parah justru urat nadi perekonomian masyarakat putus,” tegas Kadri.

Selain itu dirinya juga akan melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, untuk mengatasi beberapa infrastruktur khususnya jembatan berpondasi kayu di wilayah Kapuas Hulu. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

15 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

16 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

16 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

16 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago