Categories: Kapuas Hulu

BUMD PT UKM Paparkan Rencana Pengembangan Usaha

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Perwakilan PT Uncak Kapuas Mandiri (UKM) merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kapuas Hulu memaparkan rencana pengembangan usaha dihadapan Bupati Kapuas Hulu AM Nasir, SH pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Sekretaris PT UKM, Tomba Ribu Sulyamas mengatakan bahwa ada beberapa rencana pengembangan usaha yang akan dilaksanakan diantaranya yaitu usaha gas elpiji dan agen perjalanan atau tiketing.

“Dua bidang usaha yang akan kita kembangkan itu mendapat respon sangat baik dari Bupati Kapuas Hulu dan beliau menganggap keduanya sangat peting untuk segera dilaksanakan,” ujar Tomba ketikan ditemui di ruang kerjanya, di Kedamin, Kecamatan Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, belum lama ini.

Menurut Tomba, dalam RUPS yang baru pertama kali itu juga dibahas penyertaan modal dari Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu untuk tahun ini sebesar Rp4 miliyar.

“Selain bidang usaha gas elpiji dan agen perjalanan, ada juga beberapa rencana pengembangan lainnya seperti rencana kerjasama BUMD dan BUMN yaitu PT Dua Agung (Semen Gresik Indonesia), serta rencana pembangunan SPBU mini di Kecamatan Puring Kencana daerah perbatasan Indonesia – Malaysia,” ujarnya.

“Untuk SPBU mini tersebut sepertinya belum bisa dilaksanakan tahun ini, sebab Bupati menyarankan agar regulasi terkait hal tersebut perlu dipelajari sehingga tidak menyalahi aturan dan mendatangkan manfaat bagi masyarakat,” jelas Tomba.

Pelaksanaan RUPS ini sendiri berdasarkan amanat Undang – Undang nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas (PT).

“RUPS itu memang wajib dilaksanakan makanya kita diberikan apresiasi oleh Bupati Kapuas Hulu,” ungkap Tomba. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

2 hours ago

Cegah Kecelakaan, U-Turn Pondok Indah Lestari Ayani 2 Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya - Satlantas Polres Kubu Raya bersama P2JN (Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional)…

2 hours ago

170 Warga Binaan Pemasyarakatan Dapat Remisi Khusus dari Kemenkumham Kalbar

KalbarOnline, Singkawang - Sebanyak 170 warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang beragama Budha mendapatkan remisi khusus…

3 hours ago

Menyatu dengan Alam di Taman Nasional Gunung Palung: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalbar - Indonesia terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan salah satu permata tersembunyi…

6 hours ago

Menyusuri Keindahan Air Terjun Riam Dait di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Indonesia dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, salah satunya adalah Air Terjun…

6 hours ago

Pesona Air Terjun Lubuk Mantuk: Destinasi Wisata Alami di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Indonesia adalah surga bagi pecinta alam dengan berbagai macam keindahan alam…

6 hours ago