Categories: Pontianak

Polresta Pontianak Amankan Pelaku Pencurian Handphone

KalbarOnline, Pontianak – Jajaran Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil meringkus tersangka berinisial EW warga Tanjung Raya 1 Kecamatan Pontianak Timur, Rabu (1/3). Pasalnya EW melakukan tindak pidana pencurian di lokasi kejadian Jalan Ampera Toko Sembako Pandiangan Pontianak Kota.

“Pada tanggal 26 Febuari 2017 sekitar pukul 10.00 wib pelaku berpura-pura belanja beras di toko sembako Pandiangan. Pada saat itu pelaku melihat satu buah smartphone dengan merk Oppo diatas meja kasir dan pada saat korban lengah, pelaku tersebut mengambil handphone tersebut lalu pergi meninggalkan toko,” kata Kasat Reskrim Polresta Pontianak Kompol Andi Yul Lapawesean.

Penangkapan tersangka, ungkap Kasat, berawal dari Laporan Polisi/541/III/2017/Resta Ptk/ tgl 1 Maret 2017. Pada hari Rabu (1/3) Jam 08.00 wib pelaku bersama satu temannya berinisial M juga merupakan Daftar Pencarian Orang.

“Mereka berdua sedang mengecek darah di apotik Amanah Jalan Tani Makmur dan saat itu juga anggota lidik Polsek Kota mendapatkan informasi kemudian mengamankan pelaku selanjutnya pelaku di bawa ke Polsek Kota guna proses lebih lanjut,” terangnya.

Telah diamankan barang bukti berupa satu buah switter, satu buah tas slempang warna hitam bermotif, satu buah handphone merk nokia type 467 warna hitam putih, satu buah jam tangan merk mirage, serta uang sebesar Rp763.000.

“Yang diduga barang bukti tersebut dipakai oleh pelaku saat melakukan aksinya. Serta uang dari hasil penjualan handphone korban,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

47 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

50 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

51 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

1 hour ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago