Categories: Kubu Raya

Pomdam XII/Tpr Gelar Razia Kendaraan Gabungan

KalbarOnline, Kubu Raya – Polisi Militer Kodam (Pomdam) XII/ Tanjungpura bersama Kepolisian Daerah Kalbar, Dispenda UPPD Unit 1 Wilayah Pontianak dan Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalbar menggelar operasi Penegakan Penertiban Lalu Lintas (Gaktib Lalin) terhadap pengendara kendaraan roda dua di Jalan Alteri Supadio Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, Selasa (28/2) siang kemarin.

Operasi Gaktib Lalin merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Tim Gabungan Pomdam XII/Tpr, Kepolisian dan Pemda, guna menciptakan ketertiban berlalu lintas di wilayah Pontianak dan Kubu Raya.

Kompol Anthony Palemonia dari Gakum Direktorat Lalu Lintas Polda Kalbar mengatakan Gaktib tersebut dilakukan untuk menegakan disiplin dalam berkendara, baik kelengkapan kendaraan maupun secara administrasi.

Sementara itu ditempat terpisah, Danpomdam XII/Tanjungpura Kolonel Cpm Rahmat Sapari, S.IP menjelaskan bahwa pihaknya mendukung Kepolisian dan Pemerintah daerah dalam penegakan hukum demi ketertiban bersama.

“Untuk anggota TNI yang tidak melengkapi administrasi personel maupun administrasi kendaraan serta kelengkapan kendaraan lainnya tentu diberikan sanksi dengan maksud untuk meningkatkan disiplin dalam berkendaraan serta berlalu lintas guna menghindari dan meminimalisir kecelakaan lalu lintas di jalan raya,” tegas Kolonel Cpm Rahmat Sapari.

Adapun para petugas rajia dalam operasi Gaktib Lalin terdiri Dansatlak Hartib Pomdam XII/Tpr Lettu Cpm Arlyanto Harahap, Kepala UPPD Unit 1 Wilayah Pontianak Markus Dalon, Kasatpol PP  Provinsi Kalbar Wiberseno. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago