Categories: Pontianak

Berusaha Melarikan Diri, Polisi Lumpuhkan Spesialis Jambret Dengan Timah Panas

Sudah Melancarkan Aksi di 30 Lokasi Berbeda

KalbarOnline, Pontianak – Jajaran unit Jatanras Satuan Reskrim Polresta Pontianak Kota kembali membekuk seorang spesialis jambret, Selasa malam (28/2/17) yang sering meresahkan warga di Kota Pontianak dan sekitarnya.

Pelaku yang berinisial DD (22) merupakan warga Jalan Gusti Situt Mahmud, Kecamatan Pontianak Utara ini terpaksa dilumpuhkan petugas dengan timah panas akibat berusaha melarikan diri.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, pelaku mengakui sudah melancarkan aksinya di 30 lokasi berbeda di kota Pontianak dalam kurun waktu 2 (dua) bulan terakhir.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol Iwan Imam Susilo menjelaskan bahwa penangkapan pelaku berdasarkan laporan dari pihak korban. Dari laporan tersebut, personil Jatanras langsung melakukan penyelidikan dan menangkap penadah hasil kejahatan dari pelaku.

“Dari informasi penadah tersebut, personil Jatanras langsung mengejar dan menangkap pelaku dikediaman pacarnya di Jalan Tanjung Raya 2, Kecamatan Pontianak Timur,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa modus yang digunakan saat melancarkan aksi kejahatan dengan membuntuti calon korbannya. Ketika kondisi dirasakan aman, pelaku langsung merampas telepon gengam milik korban.

Sejumlah barang bukti hasil kejahatan pelaku berupa telepon genggam serta sarana pelaku saat melancarkan aksi kejahatan sudah diamankan di Mapolresta Pontianak Kota. Hingga saat ini, polisi masih melakukan pengembangan terhadap pelaku.

“Pelaku dapat dikenakan pasal 365 atau 363 KUHP dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara,” pungkasnya. (Ian/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

1 hour ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

1 hour ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

1 hour ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

1 hour ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

13 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

19 hours ago