Categories: Kubu Raya

Kabid Industri : Umumnya Pengrajin Masih Menggunakan Mesin Sederhana

KalbarOnline, Kubu Raya – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Kubu Raya mengeluhkan minimnya anggaran di bidang pengindustrian, sedangkan untuk menciptakan produk yang layak bersaing dengan pasar harus melalui tahapan-tahapan mencapai produk layak konsumsi masyarakat.

Kepala Bidang Industri, Dinas Koperasi dan UMKM Kubu Raya, Rahmad Satibi mengatakan, dalam pembinaan produk-produk industri rumah tangga untuk memenuhi standar keamanan makanan minimal memenuhi persyaratan, izin Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT).

“Saat ini kita masih mengembangkan industri berbasis tanaman agro pertanian, seperti mengembangkan produk tanaman jahe, yang sebelumnya berbentuk bubuk saja, bisa menjadi minuman jahe siap konsumsi. Inilah menjadi tugas kami untuk mendampingi para usaha rumah tangga tersebut minimal dalam pengurusan perizinannya,” ucap Rahmad Satibi, di ruang kerjanya, Sui Raya, Rabu (22/2) kemarin.

Saat ini, kata Satibi mengungkapkan, pada umumnya para pengrajin produk minuman rumah tangga masih menggunakan mesin sederhana. Sedangkan untuk mencapai hasil yang maksimal memerlukan jenis mesin modern.

”Kegiatan di bidang perindustrian saat ini hanya berupa pendampingan produk-produk pengrajin masyarakat Kubu Raya, saja. Hal ini, karena terbentur dengan minimnya anggaran. Tapi walaupun dengan keadaan minim kita tetap berusaha, minimal pembinaan kita memasarkan produk-produk mereka,” ungkapnya.

Dalam peningkatan produk industri usaha kecil, Satibi menjelaskan, pihaknya telah menyusun program-program yang akan bersinergi dengan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan.

Dirinya berharap, dengan penyusunan-penyusunan program tersebut bisa sampai ke tahap Musrenbang tingkat kabupaten atau pra Musrenbang, sehingga pengembangan industri usaha kecil bisa meningkatkan ekonomi masyarakat. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago