Categories: Sintang

Kasus Rabies Muncul Lagi, Bupati Sintang Ajak Masyarakat Vaksinasi Hewan Peliharaan

KalbarOnline, Sintang – Kasus rabies di Kabupaten Sintang kembali muncul, bahkan belum lama ini telah menelan satu korban jiwa. Terkait kejadian tersebut Bupati Sintang Jarot Winarno mengaku kecolongan sebab pihaknya telah lengah untuk mengantisipasi pasca kasus rabies tahun 2016 silam.

“kita mengira kasus tersebut telah bebas di Sintang sejak 2016 lalu, tapi ternyata kembali ditemukan dalam beberapa hari ini dan itu terjadi dipedalaman dan ditempat baru yang sebelumnya tidak ada kasus tersebut” ungkap Jarot, Rabu (22/02/2017).

Oleh krena itu Jarot menghimbau warga Sintang untuk waspada terhadap penyebaran penyakit yang disebabkan oleh gigitan anjing yang mengidap virus rabies.

“Vaksinasi anjing peliharaan kita sebagai langkah pencegahan, kalau ada kasus gigitan anjing tangani dengan prosedur yang berlaku bersihkan dengan air mengalir lalu cuci dengan sabun. Jangan ditutup tapi segeralah bawa ke fasilitas kesehatan terdekat” himbaunya.

Saat ini dikatakan Jarot stok vaksin rabies mencukupi serta tersedia dipuskesmas-puskesmas serta rumah sakit di Sintang “yang terpenting saat ini adalah pencegahan, ujar Jarot.

Berdasarkan kejadian tersebut kata Jarot saat ini Kepala Dinas Kesehatan sudah perintahkan untuk berangkat menuju Kayan Hulu dimana kasus tersebut terjadi .

“Dari dinas pertanian perkebunan juga berangkat tim dokter hewannya untuk mengidentifikasi dan mencari sumber penyebab serta menangani hewan yang diduga terjangkit rabies,” terangnya. (Sg)

 

 

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago