Categories: Sintang

Kasus Rabies Muncul Lagi, Bupati Sintang Ajak Masyarakat Vaksinasi Hewan Peliharaan

KalbarOnline, Sintang – Kasus rabies di Kabupaten Sintang kembali muncul, bahkan belum lama ini telah menelan satu korban jiwa. Terkait kejadian tersebut Bupati Sintang Jarot Winarno mengaku kecolongan sebab pihaknya telah lengah untuk mengantisipasi pasca kasus rabies tahun 2016 silam.

“kita mengira kasus tersebut telah bebas di Sintang sejak 2016 lalu, tapi ternyata kembali ditemukan dalam beberapa hari ini dan itu terjadi dipedalaman dan ditempat baru yang sebelumnya tidak ada kasus tersebut” ungkap Jarot, Rabu (22/02/2017).

Oleh krena itu Jarot menghimbau warga Sintang untuk waspada terhadap penyebaran penyakit yang disebabkan oleh gigitan anjing yang mengidap virus rabies.

“Vaksinasi anjing peliharaan kita sebagai langkah pencegahan, kalau ada kasus gigitan anjing tangani dengan prosedur yang berlaku bersihkan dengan air mengalir lalu cuci dengan sabun. Jangan ditutup tapi segeralah bawa ke fasilitas kesehatan terdekat” himbaunya.

Saat ini dikatakan Jarot stok vaksin rabies mencukupi serta tersedia dipuskesmas-puskesmas serta rumah sakit di Sintang “yang terpenting saat ini adalah pencegahan, ujar Jarot.

Berdasarkan kejadian tersebut kata Jarot saat ini Kepala Dinas Kesehatan sudah perintahkan untuk berangkat menuju Kayan Hulu dimana kasus tersebut terjadi .

“Dari dinas pertanian perkebunan juga berangkat tim dokter hewannya untuk mengidentifikasi dan mencari sumber penyebab serta menangani hewan yang diduga terjangkit rabies,” terangnya. (Sg)

 

 

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago