Categories: Kapuas Hulu

Memperingati Hari Sampah Nasional, Dinas LHPRKP Kapuas Hulu Gelar Aksi Bersih Sampah

M Yusuf : Mari Kita Peduli Hidup Bersih dan Bebas Sampah

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Persoalan sampah tentunya menjadi tanggungjawab bersama, karena sampah bukanlah masalah yang sepele. Kepedulian untuk hidup bersih tanpa sampah perlu terus ditingkatkan serta digalakkan, sehingga kewajiban untuk bersama – sama peduli dengan hidup bersih dapat terwujud, demikian dikatakan Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Kapuas Hulu, Drs H Mohd Yusuf. MM, saat ditemui KalbarOnline disela kegiatan Jum’at bersih di Taman Alun Kapuas Putussibau (17/2).

“Dimana – mana orang belum begitu sadar dan peduli dengan sampah. Sampah bukan masalah sepele, tetapi sampah bisa menjadi persoalan besar. Untuk itu dalam rangka memperingati Hari Sampah Nasional, kita dari Dinas Lingkungan Hidup, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman  Kapuas Hulu mengajak, menggugah masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan,” ujarnya.

Sebelumnya Bupati Kapuas Hulu memberikan himbauan kepada semua Dinas, Instansi, Kantor maupun Badan untuk memberikan contoh kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Menurutnya, jika dibiarkan akan menjadi persoalan besar, khususnya di daerah Kapuas Hulu.

“Pada Hari ini kita melaksanakan aksi bersih sampah yang dilaksanakan di dua titik lokasi yaitu di Pasar Merdeka dan Taman Alun Kapuas Putussibau dan tentu masyarakat akan peduli dengan masalah sampah dan Hari Sampah Nasional merupakan program Nasional yang seharusnya diperingati tanggal 21 Februari 2017, tetapi ada surat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, maka upacara dimajukan pada tanggal 16 Februari 2017. Semua PNS  mengikuti upacara Hari Sampah Nasional di halaman Kantor Bupati Kapuas Hulu,” tutur Yusuf.

Terkait tempat pembuangan sampah di Desa Sibau Hulu, dijelaskan Yusuf, TPS di Sibau Hulu bersifat sementara, Pemkab Kapuas Hulu sudah membeli lahan untuk TPS 10 hektare, tetapi lahan yang sudah terealisasi baru 4 hektare yang berlokasi di jalan Lintas Selatan.

Dan lokasi TPS tersebut, lanjutnya, jauh ke dalam dari jalan Lintas Selatan dan tidak mengganggu masyarakat.

“Untuk kedepannya, kita dari Dinas Lingkungan Hidup Kapuas Hulu akan semaksimal mungkin untuk melakukan pemilahan sampah di lokasi TPS baru tersebut,” tuturnya optimis.

Ia juga menyampaikan Program kedepan Dinas Lingkungan Hidup Kapuas Hulu, bagaimana sampah bisa diolah atau didaur ulang menjadi bahan jadi, kompos dan kebutuhan rumah tangga dan lainnya.

“Tentu semuanya berharap program ini terlaksana, sehingga bisa membantu meningkatkan ekonomi masyarakat. Sampah bukan sebagai musuh, tetapi sampah dapat diolah didaur ulang dan dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat,” tukasnya,

Diketahui, kegiatan aksi bersih sampah tersebut dilaksanakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kapuas Hulu, Dinas Cipta Karya Bidang Pertanaman dan Komunitas Kelingku.

Adapun tema dalam memperingati Hari Sampah Nasional adalah “Bersih Melaksanakan Pengelolaan Sampah Terintegrasi Dari Gunung, Sungai, Kota, Pantai Hingga Laut Untuk Mewujudkan Indonesia Bersih Sampah 2020”. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

5 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

5 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

5 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

5 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

5 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

6 hours ago