Categories: Sekadau

Warga Sekadau Digegerkan Dengan Penemuan Mayat Pria Tanpa Identitas

Dugaan Sementara Yakni Korban Pembunuhan

KalbarOnline, Sekadau – Warga Dusun Senuruk, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang tergeletak di tanah, Minggu (29/01) pagi.

Salah seorang saksi yakni Darno mengatakan bahwa ia bersama salah seorang rekannya Naim, saat itu hendak pergi ke kebun karet melakukan aktivitasnya yakni menoreh getah.

Di dalam perjalanan, di area kebun, ia dikagetkan dengan sesosok pria yang tergeletak di tanah. Lantas ia bersama rekannya, langsung mengecek kondisi pria tersebut, dan betapa kagetnya ia saat melihat ada darah yang keluar dari bagian kepala pria tersebut.

“Saya sunggu kaget, di tengah perjalanan, ada orang tergeletak,” ujarnya shock.

Ia pun lantas memanggil warga setempat, dan akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke pihak Kepolisian setempat.

Lantas pihak Kepolisian dan anggota Koramil Sekadau segera ke TKP, kemudian membawa jasad mayat ke RSUD Sekadau untuk dilakukan otopsi.

Dari kejadian tersebut, ditemukan sejumlah barang bukti berupa motor yang diduga motor korban dan sejumlah barang bukti lainnya, namun petugas tidak menemukan satupun dokumen yang berisikan identitas korban.

Untuk sementara kejadian ini masih belum diketahui dengan jelas penyebabnya. Adapun dugaan sementara yakni korban pembunuhan. Hingga saat ini pihak Kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut dan belum ada keterangan resmi dari pihak terkait. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Empat Rumah di Perum 2 Pontianak Terbakar, Penyebabnya Masih Belum Diketahui

KalbarOnline, Pontianak - Empat rumah warga di wilayah Perum 2 Pontianak, Jalan Atot Ahmad, Gang…

1 hour ago

BNN Sebut Banyak Pekerja Kebun Didoktrin Konsumsi Sabu Agar Produktif

KalbarOnline, Kubu Raya - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) RI, Marthinus Hukom mengungkapkan, kalau saat…

1 hour ago

Jaga Komitmen Hak Asasi Tahanan, Tim Medis Polres Kapuas Hulu Cek Kesehatan Tahanan

KalbarOnline, Putussibau - Polres Kapuas Hulu mengadakan pemeriksaan kesehatan bagi para tahanan di ruang tahanan…

1 hour ago

HUT ke-60, Bank Kalbar Gandeng PMI Gelar Aksi Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati hut ke-60, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalbar atau Bank…

1 hour ago

Uke Tugimin: Sudah Selayaknya Windy Jadi Trendsetter Karya-karya Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Desainer Provinsi Kalbar, Uke Tugimin menilai, bahwa sudah selayaknya Windy Prihastari menjadi…

2 hours ago

Bank Kalbar Terima Penghargaan Indonesia Sales Marketing Award 2024

KalbarOnline, Jakarta – Tahun 2024 merupakan tahun “hoki” bagi Bank Kalbar, penghargaan demi penghargaan dari…

3 hours ago