Categories: Sintang

Pemkab Sintang Safari Natal Ke Ambalau Dan Serawai

KalbarOnline, Sintang –  Pemerintah Kabupaten Sintang melaksanakan safari natal tahun 2016 ke beberapa gereja Katolik dan Kristen Protestan. Pada Kamis,(08/12/2016), Tim Safari Natal Pemkab Sintang yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Yosepha Hasnah mengunjungi dan bersilaturahmi dengan umat Katolik di Paroki Santa Maria Tanpa Noda Kecamatan Ambalau dan umat Paroki Santo Monfort Kecamatan Serawai.

Sekretaris Daerah Yosepha Hasnah menyampaikan Pemkab Sintang melaksanakan safari natal untuk mendekatkan aparatur Pemkab Sintang dengan umat Katolik dan Kristen Protestan.

“Kami ingin lebih dekat dengan seluruh umat di Sintang dengan safari natal ini, bersilaturahmi dan bertatap muka dengan masyarakat. Saya mengajak  kita mempersiapkan hati, pikiran dan sikap untuk menyambut kelahiran Yesus Kristus dengan gembira.

Saat ini kondisi perekonomian masyarakat sedang sulit yang ditandai dengan belum baiknya harga karet sementara harga kebutuhan pokok masih tinggi. Saya mengajak umat nasrani untuk sabar dan bijak menghadapi kondisi ini” ajak Yosepha Hasnah.

Yosepha Hasnah menambahkan kegiatan safari natal ini merupakan kegiatan pemkab sintang yang sudah memasuki tahun keenam.

Pastor Paroki Santa Maria Tanpa Noda Romo Vincensius Yakobus, Pr menyambut baik pelaksanaan safari natal Pemkab Sintang. “Terima kasih sudah dikunjungi oleh Tim Safari Natal Pemkab Sintang dan sudah memilih gereja kami menjadi sasaran tim safari natal” terang Romo Vincensius Yakobus, Pr.

Sementara Pastor Paroki Santo Monfort Serawai Romo Thomas Suparno, CM  merasa bahagia karena kunjungan tim safari natal pemkab sintang bersamaan dengan gereja katolik memperingati hari raya Santa Perawan Maria Tak Bernoda. “Kami senang dan bahagia bisa dikunjungi tim safari natal Pemkab Sintang. Kami terus membangun iman umat, kemudian membangun fisik gereja sampai ke pedalaman serawai. Saya mengajak umat yang hadir untuk mendoakan keselamatan korban gempa bumi di Aceh” ajak Romo Thomas Suparno, CM.

Cornelius Ngawan Ketua Dewan Pastoral Paroki Santo Monfort Serawai menyampaikan rasa senang karena dikunjungi tim safari natal Pemkab Sintang. “Paroki Santo Monfort Serawai sudah berdiri selama  66 tahun, umat katolik disini mampu menjaga hubungan baik dengan umat beragama lain. Di serawai ini ada ada 38 desa dan semuanya memiliki gereja dan kapel. Ada beberapa gereja dan kapel yang rusak,  sedang dikerjakan dan memerlukan bantuan banyak pihak” terang Cornelius Ngawan.

Oktavianus Harsumpeda Camat Serawai menyampaikan harapanya dengan kehadiran tim safari natal, maka umat katolik di serawai lebih baik dalam persiapan menyambut natal. “Di kecamatan serawai juga sudah ada Forum Komunikasi Umat Beragama dan seluruh umat beragama sudah berkomitmen untuk menjaga kerukunan dan keamanan. Semua umat beragama bisa melaksanakan kewajiban dengan baik dan aman” terang Oktavianus Harsumpeda. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

13 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

16 hours ago