Categories: Sintang

Bupati Sintang Menghadiri Launching Suara Pemred

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno, M.Med.Ph, menghadiri launching harian Suara Pemred bersama wakil ketua Majelin Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia Oesman Sapta Oedang di Stadion Baning Sintang, Minggu (27/11/2016).

Bupati Sintang menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran wakil ketua MPR RI, Oesman Sapta Oedang di Sintang. “Selamat datang di Sintang, semoga bapak semakin sering untuk mengunjungi kami di sini,” ungkap Bupati dihadapan massa yang memadati halaman depan gedung indoor Apang Semangai Kompleks Stadion Baning Sintang pagi itu.

Bupati juga mengungkapkan bahwa tahun depan Sintang berharap menjadi tuan rumah kembali untuk even yang dilakukan oleh OSO group. “Semoga tahun depan bisa mengadakan turnamen di Sintang dengan hadiah yang lebih banyak lagi,” kata dr. Jarot di sambut meriah oleh para peserta.

Peserta yang hadir dalam kegiatan ini lebih dari 5.000 orang. Acara ini terdiri dari jalan sehat dan sepeda santai yang menempuh jarak 1,5 kilometer.

Bupati Sintang melepas balon bersamaan dengan OSO melepas para peserta jalan sehat. Beliau juga bersama dengan bupati Melawi, mengambil undian untuk pemenang hadiah utama.

Ada tiga buah sepeda motor sebagai hadiah utama dalam acara ini. Terdapat pula sejumlah hadiah hiburan berupa mesin cuci, kulkas, kompor gas hingga sejumlah vouver belanja. Para peserta yang berhasil memenang hadiah utama, yaitu tiga remaja putri dari berbagai sekolah di Sintang. Salah seorangnya pelajar SLTP Negeri 1 dan siswi SMU Panca Setya Sintang.

Pada kesempatan ini, Oesman Sapta Oedang yang juga di sapa OSO ini menyerukan kepada masyarakat Sintang untuk menjaid lebih baik lagi. “kalau saya bilang Sintang, jawab bangkit,” orasinya. “Sintang,” teriaknya.”Bangkit!” seru para peserta dengan antusias.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Bupati Melawi, Panji, Kepala staf Korem 121/ Abw, Kolonel Inf. Denny RI Masengi, Kapolres Sintang, AKBP Sujimantoro, dan Komandan Kodim 1205 Sintang, Kolonel Inf. Moch Sulistiono dan sejumlah pejabat Forkopimda Sintang, dan sejumlah SKPD Kabupaten Sintang serta para undangan. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

2 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

2 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago