Categories: Sintang

Memasuki Bulan Suci Ramadhan, Pemkab Sintang Sesuaikan Jam Kerja ASN

KalbarOnline, Sintang – Pemerintah Kabupaten Sintang melakukan penyesuaian terhadap jam kerja aparatur sipil negara menghadapi bulan suci ramadhan 1437 Hijriyah dengan menerbitkan pengumuman nomor: 451/1639/BKD-D yang ditandantangani Bupati Sintang Jarot Winarno tanggal 19 Mei 2016.

Pemkab Sintang menetapkan jam kerja tersebut sesuai dengan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2016 tanggal 17 Mei 2016 tentang penetapan jam kerja  ASN, TNI, Polri pada bulan suci ramadhan 1437 H.

Penyesuaian jam kerja tersebut berlaku bagi ASN di Lingkungan Pemkab Sintang, instansi vertikal, bumn, bumd dan seluruh masyarakat. Adapun penyesuaian jam kerja dimaksud seperti jam masuk kerja mengalami perubahan seperti hari senin sampai kamis yang biasa masuk jam 07.15-15.15 WIB dan ada jeda istirahat mulai jam 12.00-13.30 WIB, selama bulan suci ramadhan akan masuk pada jam 08.00-15.00 dan ada jeda istirahat mulai jam 12.00-12.30. Istirahat pada bulan suci ramadhan lebih singkat yakni hanya selama 30 menit, sedangkan lama istirahat pada bulan lain mencapai 90 menit.

Jam masuk kerja pada hari jumat pada hari biasa pada jam 07.15-15.15 WIB, maka selama ramadhan adalah 08.00-15.30 WIB dan ada jeda istirahat selama 60 menit yakni mulai jam 11.30-12.30 WIB.

Meskipun bekerja pada bulan suci ramadhan, Bupati Sintang Jarot Winarno minta apel senin pagi dan siang serta Jumat sore tetap dilaksanakan. Namun Bupati Sintang memerintahkan agar kegiatan olahraga selama bulan suci ramadhan ditiadakan.

“Bagi unit organisasi yang bertugas memberikan layanan langsung kepada masyarakat seperti rumah sakit, unit pemadam kebakaran dan pelayanan masyarakat lainnya, maka pimpinan organisasi bersangkutan harus mengatur pelaksanaan jam kerjanya sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan baik”pinta Jarot Winarno.

“Bagi ASN dan seluruh masyarakat yang tidak melaksanakan ibadah puasa agar menghormati dan toleransi kepada umat muslim yang melaksanakan ibadah puasa. Warung makan saya harap bisa ditutup pakai tirai” tambah Jarot Winarno.

Bupati Sintang menuturkan sudah menyiapkan agenda untuk menyambut bulan suci ramadhan seperti buka puasa bersama di rumah dinas bupati sintang dan rumah dinas wakil bupati sintang. “Kami juga sudah susun rombongan untuk safari ramadhan yang akan dipimpin oleh pejabat Pemkab Sintang yang muslim dan non muslim. Masing-masing rombongan besar safari ramadhan akan dipimpin oleh saya sendiri, Wakil Bupati Sintang, dan Sekretaris Daerah. Kita harus tunjukan bahwa kita tidak mau melihat perbedaan agama dalam melaksanakan safari ramadhan. Akan ada juga ceramah khusus bagi ASN. Kami juga mempersilakan jika ada masyarakat atau organisasi keagamaan untuk melakukan pawai ta’ruf. Kami juga mendukung pelestarian budaya jaman dahulu dengan menghidupkan obor di depan rumah masing-masing” terang Jarot Winarno. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago