Sambut HUT Pemkab Sekadau ke-14, Desa Sungai Ringin Gelar Gotong Royong Akbar

KalbarOnline, Sekadau – Masyarakat Desa Sungai Ringin melaksanakan gotong-royong akbar yang dimotori Pemerintah Dusun Kapuas, Jum’at (8/12).

Kali ini, gotong royong tersebut dipusatkan di jalan Tamtama, Desa Sungai Ringin Kapuas yang tergabung dari 5 RT dan 4 RW, yang membersihkan pantai Kapuas.

Kadus Kapuas, Iswahyudhi, S.Ap dan Kades Sungai Ringin, Abdul Hamid turut hadir dalam gotong royong tersebut.

Iswahyudi mengungkapkan bahwa gotong-royong tersebut dalam rangka menyambut ulang tahun Kabupaten Sekadau ke-14, gotong-royong akbar digelar serentak oleh Dusun Kapuas.

Baca Juga :  Terima Hibah Lahan dan Bangunan UP4 untuk Perluasan RS Bhayangkara, Kapolda Kalbar Komitmen Dukung Kebijakan Gubernur Sutarmidji

Dimana nantinya, Desa Sungai Ringin, lanjut Iswahyudi, dipercaya menjadi tuan rumah perayaan HUT Pemkab Sekadau ke-14.

“Masyarakat Jalan Tamtama, Dusun Kapuas, menyambut baik dengan adanya lomba sampan bidar di Dusun Kapuas, sehingga Desa Sungai Ringin dipercaya menjadi tuan rumah perayaan HUT Pemkab yang ke-14,” kata Kadus Kapuas.

Gotong-royongnya diawasi langsung oleh Kadus dan Kades Sungai Ringin, Abdul Hamid.

Baca Juga :  Harisson Ungkap Dugaan Pungli Pemeriksaan Rapid Tes Antigen di Sambas

Sementara, Kades Sungai Ringin, Abdul Hamid mengatakan bahwa kebersihan adalah sebagian dari Iman, semoga dengan adanya gotong royong ini, kebersihan, kerapian, dan keindahan di tepi sungai Kapuas semakin dapat ditingkatkan dan menambah semangat bagi warga disini.

“Untuk melaksanakan lomba sampan nantinya, serta juga meningkatkan kebersamaan karena dengan bergotong royong adalah budaya kita orang Indonesia,” tuturnya disela-sela gotong royong bersama masyarakat. (Mus)

Comment