Nyaris Bertabrakan, Dua Pengendara Motor di Gonis Tekam Alami Hal Ini

KalbarOnline, Sekadau – Telah terjadi laka lantas di ruas jalan poros Sekadau-Sintang km 16, Dusun Gonis Butun, Desa Gonis Tekam, Kecamatan Sekadau Hilir, antara dua unit sepeda motor yamaha vixion vs yamaha mio, Jumat (22/12) sekitar pukul 09.30 wib.

Kapolres Sekadau melalui Kasat Lantas, IPTU Tri Teguh Mulyono menjelaskan bahwa motor mio yang dikendarai Sdri Sisilia hendak berbelok dari arah Sintang ke arah kios BBM di Simpang 4 Kayu Lapis, akan tetapi melaju motor vixion yang dikendarai Sdr Anto dari arah Sekadau hendak menuju arah Melawi.

“Akibatnya kedua motor saling menghindar secara berlawanan arah yang mengakibatkan motor vixion keluar jalur jalan dan menabrak portal pembatas jalan, sehingga mengalami kerusakan cukup berat pada bagian depan,” ujarnya.

Baca Juga :  Kemenhub Minta Gubernur Sutarmidji Cabut Sanksi Larangan Terbang dan Aturan Wajibkan Penumpang Bawa Hasil Negatif Swab PCR

Untuk motor mio cuma rebah ke jalan dan mengakibatkan pengendara Sdri Sisilia luka memar di bagian kaki kiri dan bagian pinggul.

“Sementara anak dari Sdri Sisilia yaitu Satrio Wiranto (5) alami memar di bagian kepala, kaki kiri dan tangan kanan. Untuk orang tua dr Sdri Sisilia yaitu Ibu Benedikta alami robek pada kaki kanan. Sekarang ditangani di puskesmas Simpang 4 Kayu Lapis,” kata Teguh.

Baca Juga :  Bupati Jarot Setujui Alih Kelola Akper Sintang oleh Kemenkes RI

Untuk Sdr Anto alami memar di bagian kaki sedangkan istri Sdr Anto alami luka memar bagian dalam dan sedangkan kondisinya masih dalam keadaan shock sempat pingsan.

“Semua korban di rawat di puskesmas Simpang Kayu Lapis sambil menunggu apakah di rujuk atau tidak ke RSUD Sekadau,” tukas Kasat Lantas Polres Sekadau.

Proses selanjutnya saat ini sedang ditangani oleh unit Laka Lantas Sat Lantas Polres Sekadau. Pospol kayu lapis hanya sebatas memback up. (Mus)

Comment