Categories: PontianakSosBud

Dapat Pujian dari Presiden, Pj Wako Pontianak Harapkan Kerukunan dan Kesatuan Antar Umat Beragama Terus Dijaga

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menyampaikan, kalau Hari Raya Idul Fitri menjadi momen kesatuan dan keharmonisan antar umat beragama bagi masyarakat di kota Pontianak dan Indonesia. Hal ini ia sampaikan usai melaksanakan salat Idul Fitri berjamaah di Jalan Rahadi Usman, Pontianak, pada Rabu (10/04/2024).

Terlebih, menurutnya masyarakat Kota Pontianak telah mendapat pujian dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo perihal keberagaman dan kerukunan antar umat beragamanya.

“Masyarakat kota Pontianak sudah dipuji oleh Presiden, kemudian ada tamu yang datang dari luar (daerah) yang mengatakan Pontianak adalah kota yang paling toleran yang pernah dikunjungi mereka,” ungkap Ani Sofian.

Ani menambahkan, dirinya berharap kerukunan antar umat beragama di kota Pontianak terus dijaga dengan baik. Ia juga mengapresiasi tingkat toleransi masyarakat kota Pontianak yang sudah sangat baik.

“Saya berharap toleransi yang seperti ini yang perlu kita jaga, karena dengan toleransi ini kita bisa melakukan pembangunan yang berkelanjutan,” ujar Ani.

Ani Sofian dalam sambutan sebelum salat Idul Fitri juga memberikan pesan-pesan persatuan kepada masyarakat kota Pontianak. Tidak lupa, ia mewakili Pemerintah Kota meminta maaf kepada warga jika dalam pelayanan masih ada yang belum maksimal.

“Saya mewakili jajaran Pemerintah Kota Pontianak meminta maaf jika selama ini masih ada pelayanan yang kurang maksimal,” imbuhnya.

Pj Wako Pontianak juga berpesan untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan selama Hari Raya Idul Fitri berlangsung. Ia berharap semuanya berlangsung dengan aman dan lancar.

“Saya berharap lebaran tahun ini benar-benar memberikan berkah untuk masyarakat kota Pontianak khususnya dan Indonesia pada umumnya,” tutupnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago