Categories: PolitikPontianak

Kerap Ditanya Masyarakat “Nyagub” Lagi atau Tidak? Sutarmidji Jawab Begini

KalbarOnline, Pontianak – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) secara resmi telah mengeluarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

Berdasarkan keputusan yang ditandatangani oleh Ketua KPU Pusat, Hasyim Asy’ari tersebut, pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak periode 2024 – 2029 itu akan dilaksanakan pada Rabu 27 November 2024 mendatang.

Untuk Kalimantan Barat (Kalbar) sendiri, kendati masa waktu hingga hari H tak sampai setahun lagi atau sekitar 8 bulan dari sekarang, namun perbincangan mengenai calon-calon yang akan bertarung di pilkada nantinya, baik gubernur, bupati atau wali kota, relatif redam.

Masing-masing nama potensial yang diusung pun belum secara solid menyatakan maju, selain sedikit komentar atau jawaban ringan soal niat dan keinginan.

Salah satunya Sutarmidji. Di mana Gubernur Kalbar periode 2018 – 2023 itu pun mengutarakan keinginannya untuk kembali bertarung dalam pilkada gubernur 2024. Hal itu dituliskannya di akun sosial media Facebook “Bang Midji”, sebagai respon dari pertanyaan masyarakat, Rabu (13/03/2024) malam.

“Saya sering di WA (WhatsApp), menanyakan apakah akan maju kembali sebagai calon gubernur. Saya jawab, Insyallah maju kembali,” katanya.

Potret Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar periode 2018-2023 Sutarmidji-Ria Norsan berjabat tangan usai dilepas jajaran Pemprov Kalbar seiring dengan berakhirnya masa jabatan keduanya. (Foto: Jau/KalbarOnline.com)

Bahkan dalam postingan tersebut, Midji—sapaan karib suami Lismaryani itu menyebutkan, kalau ia akan maju dengan tetap berpasangan bersama wakil gubernur (wagub) di periode pertama yang lalu yaitu Ria Norsan.

“Kalau ditanya pasangan, saya jawab tetap bersama Pak Ria Norsan,” jelasnya.

Seperti diketahui, dalam berbagai kesempatan, Midji memang sempat beberapa kali menyampaikan keinginan untuk kembali maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalbar.

Terlebih sebagai petahana, nama Midji tentu menjadi salah satu calon kuat yang digadang-gadang bisa kembali memimpin Kalbar untuk periode kedua.

Namun kembali—seperti nama-nama lainnya—sayangnya Sutarmidji juga tidak mengemukakan rencananya itu secara solid, seperti jalur partai pengusung dan pendukung, koalisi dan lain sebagainya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

SPALD-T di Martapura dan Nipah Kuning Siap Dibangun

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah mempersiapkan pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik…

7 mins ago

Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah Kalbar Fasilitasi Diskusi Lintas Generasi, Gusti Enda: Ini Sejarah Baru Bagi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Balai Pelestarian Kebudayaan XII Wilayah Kalbar menggelar dialog lintas generasi, transformasi dan…

10 mins ago

Pj Sekda Pontianak Tekankan Pentingnya Motivasi Kerja ASN

KalbarOnline, Pontianak – Langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik kembali diambil oleh Pemerintah Kota…

17 mins ago

Optimalkan Penyaluran Bansos Lewat Aplikasi D’Master

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, bahwa pelaksanaan bantuan sosial (bansos)…

20 mins ago

Disdikbud Kalbar Buka SMA Negeri di Kecamatan Pontianak Tenggara, Siap Tampung 108 Siswa Baru

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Kalbar membuka satu sekolah baru yang…

51 mins ago

Bupati Kapuas Hulu Sebut Koreksi dan Catatan Anggota Dewan Penting Jadi Acuan Pembangunan ke Depan

KalbarOnline, Putussibau - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat paripurna dengan agenda…

4 hours ago