Categories: Kapuas Hulu

Sambut HUT ke-15, Prajurit Yonif 644 WLS Laksanakan Karya Bakti di Desa Sibau Hilir

KalbarOnline, Putussibau – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-15 Yonif 644/Wls, ratusan prajurit Walet Sakti yang dipimpin langsung Danyonif 644/Wls, Letkol Inf Benu Supriyantoko,  melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan sepanjang Jalan Lintas Utara Km 7, di Desa Sibau Hilir, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (06/01/2024).

Selain untuk memeriahkan peringatan HUT Yonif 644/Wls, tetapi juga menjadi bentuk dukungan dan keterlibatan aktif Prajurit dalam menjaga kebersihan lingkungan dan memajukan kehidupan bermasyarakat.

Adapun sasaran kegiatan karya bakti tahun ini adalah normalisasi saluran air atau pembersihan semak belukar yang tumbuh di saluran air (got kanan kiri jalan raya) yang dapat mengganggu aliran air, pembersihan sampah-sampah plastik dan pemotongan ranting pohon yang dapat membahayakan kabel listrik di pinggir jalan raya.

Prajurit Yonif 644 WLS melaksanakan karya bakti di Desa Sibau Hilir. (Foto: Ishaq)

Komandan Batalyon Infanteri 644/Wls, Letkol Inf Benu Supriyantoko,  menyampaikan, bahwa kegiatan karya bakti yang dilaksanakan ini selain dalam rangka menyambut HUT ke-15 Yonif 644/Wls, hal ini juga sebagai wujud nyata kepedulian prajurit Walet Sakti Terhadap lingkungan sekitar batalyon.

Kepala RT 11 di Desa Sibau Hilir, Asi menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas kehadiran TNI-AD khususnya prajurit Batalyon 644/Wls yang sudah sekian lama dapat membaur dan berkiprah dengan warga setempat.

“Semoga dengan adanya kegiatan karya bhakti seperti ini akan lebih memberikan semangat bagi kami untuk makin peduli dalam menjaga kebersihan lingkungan,” pungkasnya. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

14 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

15 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

15 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

15 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago