Categories: Pontianak

Edi-Bahasan Sampaikan Pesan dan Permohonan Maaf

KalbarOnline, Pontianak – Jabatan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono dan Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan berakhir tepat 23 Desember 2023. Sebagai gantinya, Menteri Dalam Negeri menunjuk Ani Sofian sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak.

Pergantian jabatan kepala daerah itu dirangkaikan dalam acara malam ramah tamah dan perpisahan dengan Edi Rusdi Kamtono dan Bahasan, sekaligus menyambut Pj Wali Kota yang baru di Hotel Ibis Pontianak, Sabtu (23/12/2023).

Dalam kesempatan itu, Edi menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak untuk senantiasa meningkat kualitas pelayanan yang sudah baik ini, meningkatkan komunikasi, kompetensi dan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya ingin menyampaikan permohonan maaf kepada segenap ASN di lingkungan Pemkot Pontianak, yang mungkin dalam perkataan, perbuatan maupun kebijakan kami, ada hal-hal yang tidak nyaman, atau belum sesuai ekspektasi dari bapak/ibu,” ujarnya.

Dia juga berharap, seluruh ASN di lingkup Pemkot Pontianak terus tetap semangat dan membantu Pj Wali Kota Pontianak. Apalagi sosok Ani Sofian dikenal sebagai senior dan berpengalaman dalam pemerintahan. Dirinya yakin program-program yang telah disusun bersama jajaran legislatif pasti akan berjalan dengan baik di tangan Pj Wali Kota.

“Saya juga berharap kepada Pj Wali Kota, mudah-mudahan dengan dukungan ASN Pemkot Pontianak akan lebih mudah dalam melaksanakan tugas-tugas sebagai Penjabat Wali Kota Pontianak,” tutur Edi.

Waktu pula yang mengharuskan dirinya bersama Bahasan mengakhiri tugas dan kewajibannya dalam menjalankan amanah. Selama 32 tahun mengabdikan diri sebagai PNS, dirinya merasakan hubungan emosional yang sangat kuat dengan Pemkot Pontianak. Tidak mudah untuk menghapus kenangan yang begitu membekas karena dari tahun 1991 hingga saat ini perjalanan panjang, detik demi detik, hari demi hari dan tahun ke tahun dilalui bersama untuk satu tujuan yakni menciptakan kota yang layak dan nyaman serta bisa membahagiakan dan mensejahterakan warganya.

“Oleh sebab itu pada malam hari ini, setelah hari Jumat kemarin saya meninggalkan ruang kerja saya, memang terasa ada yang hilang karena begitu kuatnya ikatan emosional dengan Pemkot Pontianak ini,” imbuhnya.

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian berjabat tangan dengan Edi Rusdi Kamtono dan Bahasan didampingi istri saat malam ramah tamah dan pisah sambut. (Foto: Prokopim Pontianak)

Senada, Bahasan berharap di bawah nahkoda Pj Wali Kota yang baru ini bisa terus melanjutkan program-program yang sudah ada. Terutama program-program yang masuk skala prioritas.

“Mudah-mudahan Pj Wali Kota yang baru dilantik ini bisa melanjutkan program-program yang telah disusun. Semoga Kota Pontianak tetap bersinar, harmonis dan tangguh,” katanya.

Tak lupa pula Bahasan menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajaran Forkopimda Kota Pontianak yang selama ini telah berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemkot Pontianak untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi.

“Saya juga menyampaikan permohonan maaf kepada jajaran Pemerintah Kota Pontianak, Forkopimda Kota Pontianak dan jajaran DPRD Kota Pontianak yang selama ini selama ini kami beraktivitas, berkomunikasi, berkolaborasi, mungkin ada hal yang tidak berkenan, atas nama pribadi saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,” ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi juga menyampaikan kesan-kesannya selama lima tahun kepemimpinan Edi – Bahasan. Dirinya merasakan bahwa bimbingan yang diberikan dari kedua pimpinan itu sangat berarti, terutama bagi pejabat-pejabat muda. Telah banyak capaian-capaian yang sudah dihasilkan oleh Pemkot Pontianak, bahkan di akhir masa jabatannya, Pemkot Pontianak memperoleh predikat yang amat baik dalam penataan kepegawaian.

“Itu menandakan bahwa selama ini pembinaan yang beliau lakukan kepada kami, membuahkan hasil yang baik,” tuturnya.

Sekda Mulyadi juga yakin dan percaya, di bawah kepemimpinan Pj Wali Kota Ani Sofian yang dikenal sebagai figur penuh pengalaman, banyak prestasi yang diperoleh saat Ani Sofian memimpin Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalbar.

Alhamdulillah hubungan komunikasi kami dengan Pak Ani Sofian ini juga sangat baik sehingga kita akan lebih mudah membangun silaturahim yang lebih mantap dalam rangka mengembangkan Kota Pontianak bersama Pak Edi Rusdi Kamtono dan Pak Bahasan,” pungkasnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 mins ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

11 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

11 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

11 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

11 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

15 hours ago