Categories: Kubu Raya

Security Pergudangan Alfamart Bantu Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Besi

KalbarOnline, Kubu Raya – Seorang pria berinisial DI (31 tahun), warga Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, terpaksa harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di depan hukum, lantaran kedapatan mencuri besi milik PT Maharani Kharisma Mandiri.

Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade menerangkan, bahwa perbuatan pelaku ini diketahui dan langsung diamankan oleh security pergudangan Alfamart yang berlokasi di Jalan Mayor Alianyang, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, pada Minggu (26/11/23) pukul 17.30 WIB.

“Pelaku diamankan oleh pihak Security pergudangan saat akan membawa barang curiannya keluar dari lokasi pergudangan Alfamart,” kata Ade, Selasa (28/11/2023).

Tidak hanya besi, pelaku juga mengambil barang berupa 2 buah jack base 60 Cm, 2 buah jack base + roda, besi behel dan cincin 37 batang, besi 19 polos sebanyak 4 potong dengan panjang 1 meter, besi 19 ulir sebanyak 7 potong dan besi 13 ukuran 80 Cm 3 batang.

“Barang bukti dan pelaku sudah berada di Polres Kubu Raya dan saat ini pelaku sedang dalam proses hukum oleh Tim Pidum Sat Reskrim Polres Kubu Raya,” ujarnya.

“Terhadap Pelaku dikenakan Pasal 363 KUHP dengan ancaman 5 tahun penjara,” tambah Ade.

Akibat perbuatan pelaku, PT Maharani Kharisma Mandiri mengalami kerugian sebesar Rp 3.966.230.00 (tiga juta sembilan ratus, enam puluh enam ribu, dua ratus tiga puluh ribu rupiah).

“Dari keterangan Pelaku, ia mau melakukan tindak pidana pencurian didasari kebutuhan ekonomi, namun perbuatan pelaku tetap salah dan melanggar hukum. Saat ini DI sudah di tetapkan selaku tersangka tindak pidana pencurian,” tegas Ade. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago