Bupati dan Ketua Forakin Kapuas Hulu Ajak Masyarakat Gemar Makan Ikan Sebagai Upaya Turunkan Stunting

KalbarOnline, Putussibau  – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bersama Ketua Forikan Kapuas Hulu, Angeline Fremalco Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan Gemar Makan Ikan (Gemarikan) di Desa Nanga Nyabau, Kecamatan Putussibau Utara, Rabu (22/11/2023).

Dalam kesempatan itu, Bupati Kapuas Hulu mengapresiasi Dinas Perikanan, Dinas Pertanian dan Pangan, Forikan serta TP PKK Kapuas Hulu atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Desa ini sempat menyentuh angka 85 persen stunting, sementara potensi ikan besar di Nanga Nyabau. Ini upaya kita agar stunting bisa berkurang di Nanga Nyabau,” kata pria yang karib disapa Bang Sis itu.

Sejalan dengan itu, Bupati Sis pun mengajak seluruh stakeholder agar bisa bersama-sama mencegah angka stunting semakin tinggi.

Ketua Forikan Kapuas Hulu, Angeline Fremalco berinteraksi dengan anak-anak dalam kegiatan Gemarikan di Desa Nanga Nyabau. (Foto: Ishaq/KalbarOnline.com)

“Dengan bekerja sama, saya yakin kita bisa menurunkan angka stunting di Kapuas Hulu,” pungkasnya.

Senada dengan itu, Ketua Forikan Kapuas Hulu, Angeline Fremalco turut mengapresiasi masyarakat dan aparatur Desa Nanga Nyabau yang hari ini berkumpul untuk menghadiri kegiatan gemarikan. Menurut Angeline, acara di Nanga Nyabau ini sangat penting untuk memicu gerakan memasyarakatkan makan ikan.

“Desa Nanga Nyabau terdapat sungai dan sumber ikan, tetapi angka stunting masih tinggi. Makan ikan menurunkan risiko stunting pada anak, mari beri makan ikan bagi anak sejak sudah bisa makan makanan padat,” ujarnya.

Selain ikan, pada kegiatan ini juga diberikan bantuan ayam untuk memenuhi kebutuhan protein hewani bagi anak-anak di Nanga Nyabau.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka kegiatan Gemarikan di Desa Nanga Nyabau. (Foto: Ishaq/KalbarOnline.com)

Sementara itu, Kades Nanga Nyabau, Paulus mengatakan, pihaknya mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu yang telah menyelenggarakan kegiatan ini serta memberikan bantuan guna mendukung asupan protein kepada masyarakatnya.

“Kami ingin terus sinergis dengan Pemda Kapuas Hulu untuk membuat Nanga Nyabau tidak kembali tinggi dalam hal stunting,” ucapnya.

Kegiatan ini turut dihadiri para kepala OPD Kapuas Hulu, Muspika Putussibau Utara, aparatur Desa Nanga Nyabau serta anggota TP PKK Kapuas Hulu dan Nanga Nyabau dan Forikan Kapuas Hulu. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago