Categories: InfotainmentNasional

Putri Ariani Disambut Antusias Setelah Bakal Duet dengan Idola Simon Cowell

KalbarOnline.com – Putri Ariani kembali membuat masyarakat Indonesia bangga karena meraih pencapaian yang membuat warganet kagum.

Pasalnya, baru-baru ini, Simon Cowell selaku salah satu juri AGT bercerita bahwa Putri Ariani merupakan sosok yang luar biasa.

“Dia luar biasa. Dia yang berusia 17 tahun, datang jauh-jauh dari Indonesia,” tutur Simon dilansir dari YouTube THE BUZZ, Rabu (13/9).

“Saya tidak bisa berpikir bagaimana harus mengatakannya. Tapi dia memiliki suara yang brilian, luar biasa,” tambahnya.

Namun, produser musik tersebut telah membeberkan kabar penting.

Menurutnya, Putri Ariani akan tampil duet di panggung final AGT 2023.

“Kami baru saja mengonfirmasi, akan ada duet yang luar biasa untuknya di malam final,” ungkap Simon.

Simon Cowell belum memberikan informasi soal siapa sosok yang akan berduet dengan Putri nanti.

Pria kelahiran 1959 memberi bocoran bahwa orang tersebut merupakan sosok yang ia kagumi.

“Seseorang yang saya kagumi akan melakukan duet dengan dia dan saya sangat excited untuk itu,” terangnya.

Alhasil, bocoran dari Simon Cowell menimbulkan reaksi antusias dari warganet antusias.

Ada banyak yang mendukung Putri Ariani serta mengaku tak sabar untuk menyaksikan penampilan tersebut, melalui kolom komentar.

Iya, suara Putri Ariani sangat indah, penampilannya luar biasa,” kata salah satu warganet dengan akun @al**********.

Terima kasih banyak Simon dan Amerika karena selalu mendukung dia (Putri Ariani), saya harap Putri bisa membuatmu bangga seperti apa yang dia inginkan, dan kita semua bisa menikmati penampilan yang bagus, pesan dan hal baik darinya. Bravo!” tulis akun @mi***********.

Saya sangat tidak sabar melihat penampilan Putri saat pertunjukkan final, semangat and good luck untuk Putri Ariani, you are a champion,” ucap akun @nu*************. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago