Dispatch Bongkar Fakta Ini untuk Tepis Isu ‘SEVEN’ Milik Jungkook Plagiarisme

KalbarOnline.com – Lagu solo Jungkook BTS yang berjudul Seven dituding hasil jiplakan.

Isu tersebut muncul pertama kali lewat laporan di salah satu media Korea pada Selasa (22/8).

Lagu Seven milik Jungkook disebut punya banyak kesamaan unsur melodi dengan Time of Mask milik Fin.K.L yang dirilis pada tahun 2000.

Bahkan, Dispatch pun ikut turun tangan dan menyelidiki kasus dugaan Jungkook melakukan plagiarisme.

Dispatch bersama seorang ahli ingin membuktikan bahwa Jungkook tidak melakukan plagiarisme dengan menghubungi komposer lagu Time of Mask, yakni Yang Joon Young

Yang Joon Young mengatakan kepada Dispatch pada panggilan telepon yang dilakukan pada Selasa (22/8), meskipun kuncinya berbeda, namun sistem skala empat bar antara kedua lagu tersebut tetap sama.

Kunci asli dari Seven dan Time Of Mask disebut sangat berbeda.

Lagu Seven menggunakan E Mayor sedangkan Time Of Mask menggunakan B Minor.

Yang Joon Young juga berfokus pada bagian tertentu Time of Mask dari detik 0:52 hingga 1:10 dan Seven dari 0:55 hingga 1:03, yang diklaim memiliki tangga nada yang sama.

Kemudian, Dispatch menyajikan analisis pada tuts-tuts nada disesuaikan secara artifisial untuk mencerminkan klaim Yang Joon Young.

Ternyata, pada bagian penyesuaian itu, Dispatch bersama ahli membuktikan bahwa melodinya tidak cocok.

Oleh sebab itu, Dispatch menekankan bahwa ada perbedaan signifikan antara kedua lagu tersebut dalam hal kunci, tangga nada, dan melodi.

Dispatch juga mengeklaim bahwa yang menyebut lagu Seven milik Jungkook sebagai plagiarisme Time of Mask milik Fin K.L berdasarkan sistem tangga nada empat batang, tidaklah valid. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago