Categories: PolhumPontianak

Polresta Pontianak Musnahkan 4 Kilogram Sabu dan 104 butir Ekstasi

KalbarOnline, Pontianak – Polresta Pontianak memusnahkan barang bukti tindak pidana narkotika berupa sabu seberat 4 kilogram dan 104 butir ekstasi, Selasa, (22/08/2023).

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi mengungkapkan, sabu seberat 4 kilogram tersebut adalah hasil pengungkapan yang terjadi di Pelabuhan Dwikora Pontianak, dengan tersangka bernama Dian Prayoga.

“Selain sabu 4 kilogram, dimusnahkan juga barang bukti lainnya yakni ekstasi sebanyak 104 butir milik tersangka Bayu dan Isa,” ujar Adhe.

Sebelum dimusnahkan, barang bukti jenis sabu dan ekstasi ini dilakukan pengecekan dengan peralatan yang telah disediakan untuk memastikan keasliannya.

Konferensi pers pemusnahan barang bukti tindak pidana narkotika di wilayah hukum Polresta Pontianak, Selasa (22/08/2023). (Foto: Indri)

Usai dipastikan keasliannya, sabu dan ekstasi tersebut dimusnahkan dengan cara dibakar menggunakan mesin incinerator.

Adhe meminta para tersangka dihukum seberat-beratnya untuk memberikan efek jera.

“Disini ada Pak Kasi Pidum Kejari Pontianak Abdul Kahar bisa memberikan efek jera kepada pelaku dengan hukuman seberat-beratnya. Saya yakin juga masyarakat setuju, karena ini bisa merusak masyarakat,” tegas Adhe. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

4 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

4 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

6 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

8 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

8 hours ago