Categories: Box OfficeDrakor

Drama ‘Arthdal Chronicles 2’ Rilis Teaser, Lee Joon Gi Gantikan Song Joong Ki

KalbarOnline.com – Drama Korea Arthdal Chronicles 2 akhirnya merilis video teaser pada Senin (7/8).

Sebagai informasi, Arthdal Chronicles merupakan drama fantasi epik tentang tanah kuno mitos Arth. Drama tersebut tayang perdana pada 2019.

Drama ini kembali untuk musim keduanya berjudul Arthdal Chronicles: The Sword of Aramoon yang bakal tayang September 2023.

Ada yang berbeda pada Arthdal Chronicles  musim terbaru ini, yakni Lee Joon Gi yang mengambil alih peran ganda Eun Seom dan Sa Ya yang sebelumnya diperankan oleh Song Joong Ki.

Sementara itu, peran Tan Ya yang dimainkan Kim Ji Won juga akan diambil alih oleh Shin Se Kyung .

Karakter baru menjelang pemutaran perdana drama tersebut terungkap dalam video teaser yang dirilis.

Tampak pertarungan sengit terjadi saat Eun Seom memutuskan untuk menjadi Aramoon Haesulla, berkata, “Untuk Tan Ya, dan untuk rakyatku.”

Sementara dalam teaser lain, Tan Ya mengatakan soal perang yang akan berakhir.

“Perang ini tidak akan berakhir sampai satu pihak benar-benar dimusnahkan. Saya memiliki tanggung jawab untuk menghentikan pertumpahan darah.”

Drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramoon yang dibintangi Lee Joon Gi dan Shin Se Kyung dijadwalkan tayang perdana pada 9 September 2023. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

13 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

13 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago