Categories: Kapuas Hulu

Bencana Alam Banjir dan Longsor di Kecamatan Bunut Hulu Jadi Perhatian Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau secara langsung lokasi bencana banjir bandang di Desa Sungai Besar dan longsor di Desa Riam Piyang, Kecamatan Bunut Hulu, Jumat (26/05/2023).

Fransiskus Diaan menyatakan, bahwa bencana alam ini akan menjadi perhatian serius oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu. Ia juga berpesan kepada masyarakat yang terdampak agar sabar dan tabah atas musibah yang terjadi.

“Pemerintah Daerah akan berupaya memberikan perhatian, tetap sabar dan tabah,” ucapnya.

Kondisi longsor di Desa Riam Piyang, Kecamatan Bunut Hulu. (Foto: Ishaq)

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kapuas Hulu mengarahkan langsung pihak Desa Sungai Besar dan Desa Riam Piyang untuk segera memberikan laporan dan data korban kepada BPBD Kapuas Hulu.

“Saya sudah arah kepada pihak desa agar segera membuat laporan dan data korban ke BPBD agar kita bisa sesegera mungkin mengambil tindakan” ujarnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

2 hours ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

2 hours ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

2 hours ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

3 hours ago