Categories: Nasional

PLN Ajak Mitra Kerjanya Terapkan Sistem Manajemen Anti Penyuapan

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) berkomitmen menerapkan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) pada seluruh lini bisnisnya. Sebagai bentuk komitmennya, PLN Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan mengajak seluruh mitranya untuk turut berkomitmen dan menyelaraskan langkah dalam kegiatan Collective Action yang dilaksanakan di Hotel Fave Banjarbaru (15/5/2023).

Abdul Salam Nganro, General Manager PLN UIP3B Kalimantan, mengajak seluruh mitra bisnis yang hadir untuk berpegang teguh kepada pedoman Good Corporate Governance (CGC) dan prinsip 4 No’s dalam setiap aktivitas kerjasama.

“Kami mengajak mitra untuk menerapkan No Bribery (penyuapan), No kickback (komisi), No Gift (hadiah), dan No Luxurious Hospitality (jamuan mewah). Harapannya dengan menjunjung tinggi nilai integritas tersebut akan tercipta hubungan yang sehat antara PLN dan mitra bisnis serta terhindar dari konflik kepentingan” tegas Salam.

Salam menambahkan PLN UIP3B Kalimantan sendiri telah mengantongi sertifikat SNI ISO 37001 sejak tahun 2021. Sebagai bentuk penerapannya, setiap calon mitra harus melalui proses Integrity Due Diligence (IDD) yang bertujuan untuk menilai lebih lanjut sifat dan tingkatan risiko penyuapan.

Selain mencegah penyuapan, Salam juga menghimbau seluruh mitra untuk selalu menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja dalam melaksanakan pekerjaan di lingkungan PLN.

Salam menyampaikan kepada seluruh mitra bisnis untuk memastikan bahwa kontraktor yang bekerja di lingkungan perusahaan telah memenuhi standar Contractor Safety Management System (CSMS).

“Dengan CSMS perusahaan dapat memastikan kontraktornya profesional dan berkomitmen menerapkan Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) untuk menghindari terjadinya kecelakaan kerja,” imbuh Salam.

Terdapat 105 mitra bisnis baik penyedia barang maupun jasa yang telah terdaftar CSMS di PLN UIP3B Kalimantan.

“Mari bersama kita jaga hal itu bukan hanya sebagai syarat dalam bekerjasama saja tapi menjadi budaya dan pedoman dalam bekerja,” ujar Salam.

Wahyu Widodo, Manajer Media Enter Print Banjarbaru menyampaikan apresiasinya atas komitmen PLN dalam menciptkakan lingkungan kerja yang bersih dari korupsi.

“Acara ini sangat bermanfaat untuk kami para mitra bisnis PLN dalam menjalin kerjasama, sehingga kami tau koridor-koridor dan aturan yang berlaku di PLN,” ungkap Widodo.

Widodo mengaku setelah mengikuti kegiatan collective action yang digelar PLN dirinya semakin berkomitmen untuk menghindari perilaku yang mengarah ke penyuapan dan menjunjung keselamatan kerja dalam setiap proses pekerjaan di PLN UIP3B Kalimantan.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

2 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

2 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

2 hours ago

SPALD-T di Martapura dan Nipah Kuning Siap Dibangun

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah mempersiapkan pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik…

2 hours ago

Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah Kalbar Fasilitasi Diskusi Lintas Generasi, Gusti Enda: Ini Sejarah Baru Bagi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Balai Pelestarian Kebudayaan XII Wilayah Kalbar menggelar dialog lintas generasi, transformasi dan…

2 hours ago

Pj Sekda Pontianak Tekankan Pentingnya Motivasi Kerja ASN

KalbarOnline, Pontianak – Langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik kembali diambil oleh Pemerintah Kota…

3 hours ago