Categories: Sambas

Ganjar Milenial Center Kalbar Gelar Lomba Pameran UMKM

KalbarOnline.com – Ganjar Milenial Center (GMC) Daerah Kabupaten Sambas kembali menggelar kegiatan positif melalui senam berhadiah dan lomba pameran produk UMKM.

Kegiatan itu digelar di Aula Gedung Serba Guna, Desa Sungai Serabek, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat pada Kamis, 9 Maret 2023

Menurut Yogi, Koordinator GMC Sambas, kegiatan tersebut dihadiri 100 peserta dari kalangan milenial dan ibu-ibu PKK.

“Senang sekali melihat antusias peserta mengikuti kegiatan GMC di Sambas. Mereka sangat semangat, meskipun cuaca tidak begitu mendukung,” ujar Yogi di lokasi.

Kegiatan senam berhadiah itu diselingi dengan pameran produk UMKM.

Sebanyak 20 produk dipamerkan dalam pameran itu dan dipilih yang terbaik oleh tim juri.

Juara 1 dari produk dodol Desa Sijang di Sambas, kemudian peringkat 2 diraih kerupuk Mbak Ros dari Kecamatan Galing.

Selanjutnya, juara 3 dari produk kerupuk Mak Agil, dan Juara 4 dari SMKN 2 Teluk Keramat.

Kegiatan ini juga menjadi ajang GMC Sambas untuk sosialisasi sosok Ganjar Pranowo pada masyarakat setempat.

Ayuni, salah satu peserta kegiatan itu mengapresiasi GMC Sambas yang menggelar berbagai kegiatan positif untuk menyokong ekonomi kerakyatan.

“Kegiatan-kegiatan seperti yang digelar GMC Sambas ini sangat dibutuhkan agar UMKM di daerah juga berkembang. Sukses terus menyelenggarakan kegiatan positif seperti ini,” ujar Ayuni.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

47 mins ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

2 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

3 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

17 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

18 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

18 hours ago