Categories: HeadlinesKapuas Hulu

Bupati Kapuas Hulu Marah, Momen Pelantikan 136 ASN Mendadak Tegang

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Momen pelantikan 136 ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu yang diselenggarakan di Gedung Indoor Voli Putussibau, mendadak tegang, pada Kamis (09/03/2023). Hal itu lantaran Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan yang marah dan kecewa karena ada 7 orang dari ASN yang akan dilantik tetapi tidak hadir.

Bupati Fransiskus Diaan dalam sambutannya mengatakan, bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pejabat setiap instansi pemerintah merupakan bagian kebutuhan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, peningkatan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan publik, agar tugas dan pelayanan publik agar tetap berjalan dengan baik.

“Terutama dalam kaitannya dengan kegiatan prioritas pembangunan, serta bagian dari pola pembinaan karir pegawai,” ujarnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan memberikan kata sambutan pada acara pelantikan 136 ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (09/03/2023). (Foto: Ishaq)

Sehubungan dengan dengan proses pembinaan kepegawaian di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu, orang nomor satu di Bumi Uncak Kapuas menjelaskan, hal itu tentunya mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil serta aturan lainya yang merupakan tindak lanjut dari Undang-Undang ASN.

“Hal ini sekaligus sebagai komitmen untuk penyelenggaraan manajemen ASN berbasis sistem merit yang bertujuan untuk menghasilkan PNS yang profesional, menjunjung tinggi etika profesi, bebas dari intervensi politik dan praktik KKN,” kata Bupati Kapuas Hulu.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menandatangani berita acara pelantikan 136 ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (09/03/2023). (Foto: Ishaq)

“Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan yang dilakukan melalui pola rotasi dan promosi. Adapun pejabat yang diundang untuk dilantik pada hari ini sejumlah 136 orang,” jelasnya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan ini pun, lanjut dia, merupakan tindak lanjut dari evaluasi, penilaian kinerja terhadap ASN di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu yang dilaksanakan oleh tim penilai kinerja ASN Kabupaten Kapuas Hulu.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan memberikan ucapan selamat kepada para pejabat ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, di Gedung Indoor Voli Putussibau, Kamis (09/03/2023). (Foto: Ishaq)

“Jabatan adalah kepercayaan. Untuk itu kepada saudara yang dilantik dan diambil sumpah jabatan pada hari ini, saya mengingatkan agar bekerja secara profesional. Tunjukan dedikasi, loyalitas dan kinerja yang tinggi serta dibarengi peningkatan kompetisi dalam memberikan pelayanan kepada publik yang dilandasi dengan jiwa pengabdian yang tulus,” paparnya.

Sebelumnya, acara pelantikan ASN Kapuas Hulu tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Wahyudi Hidayat, Sekda Mohd Zaini, Forkopimda, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu serta tamu undangan lainya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 mins ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

29 mins ago

Ani Sofian Tugaskan Sejumlah Dokter ke Batam Pastikan Kesehatan Jamaah Calon Haji Pontianak

KalbarOnline.com - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pontianak mulai diberangkatkan secara bertahap. Sebanyak 445…

31 mins ago

Pontianak Masuk 14 Kota Lengkap yang Dideklarasikan Menteri ATR/BPN, Ini Kata Ani Sofian

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak menjadi satu dari 14 Kota Lengkap yang dideklarasikan Menteri Agraria…

40 mins ago

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

8 hours ago

Sambut HUT Kota Putussibau ke 129, Bupati Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Terapkan 3R Pengelolaan Sampah

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau ke 129 yang…

9 hours ago