Ribuan Masyarakat Kalbar Antusias Hadiri Tabligh Akbar UAS di Mujahidin Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Ribuan masyarakat Kalimantan Barat tumpah ruah memadati Masjid Raya Mujahidin Pontianak untuk menyaksikan Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad (UAS) dalam rangka Subuh Akbar, pada Sabtu (04/03/2023) subuh.

Para jemaah terlihat antusias dan semangat saat mendengarkan secara langsung ceramah UAS, meskipun dengan kondisi hujan yang membasahi halaman Masjid kebanggaan masyarakat Kalbar ini.

Baca Juga :  Pekan Menyusui Dunia, AIMI Kalbar: Menyusui Tanggung Jawab Bersama

Tampak hadir, Gubernur Kalbar, Sutarmidji dan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan di barisan shaf sholat paling depan. Sesekali keduanya tak kuasa menahan tawa, saat sosok ustadz kelahiran tanah Sumatera itu menyampaikan tausiahnya yang diselingi dengan candaan-candaan ringan.

Alhamdulillah saya bisa kembali lagi ke Kalbar tepatnya di Masjid Raya Mujahidin Pontianak yang sangat dibanggakan oleh warga Kalbar,” ungkap UAS sembari mengucapkan rasa syukurnya di hadapan para jemaah.

Baca Juga :  Puluhan Warga Dusun Masih Berada dipengungsian
Suasana Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad (UAS) di Masjid Raya Mujahidin Pontianak, Sabtu (04/03/2023) subuh. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)
Suasana Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad (UAS) di Masjid Raya Mujahidin Pontianak, Sabtu (04/03/2023) subuh. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Ia juga menuturkan, selalu menaruh kerinduan untuk kembali mengunjungi Kalimantan Barat, karena dirinya menganggap Kalbar sebagai kampung halaman baginya.

Comment