Categories: NasionalPolhum

Lasarus Ajak Legislator Dunia Perkuat Kebijakan Air Bersih dan Sanitasi

KalbarOnline, Jakarta – Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus mengajak anggota legislatif di seluruh dunia untuk lebih memperkuat kebijakan terhadap air bersih dan sanitasi. Menurut Lasarus, parlemen sebagai pembuat kebijakan mempunyai peranan penting dalam memastikan kemudahan akses air bersih bagi seluruh masyarakat.

“Air merupakan isu mendasar untuk menjamin kesejahteraan rakyat, baik dalam skala lokal, regional maupun global,” kata Lasarus saat menjadi narasumber pada diskusi bertajuk Political Process Design and Expected Outcomes yang merupakan forum pemanasan menjelang World Water Forum ke-10 di Jakarta, beberapa waktu lalu.

“Dengan berbagai tantangan, kebutuhan, dan perencanaan yang tinggi tentu memerlukan banyak peran dan unsur legislatif sangat kental perannya menyusun kebijakan di suatu wilayah,” tambahnya.

Lasarus mengatakan bahwa, Indonesia telah menjamin ketersediaan air bagi seluruh rakyat melalui UU Nomor 17 Tahun 2019 tentang Sumber Daya Air. Ia juga menerangkan bahwa regulasi tersebut merupakan manifestasi dari cita-cita serta komitmen Pemerintah dan DPR RI dalam menegaskan pemaknaan penguasaan negara terhadap air.

“Legislatif bersama pemerintah mempertimbangkan hal-hal terkait sumber daya air yang diatur dalam UU 17 Tahun 2019 dengan tiga pilar utama pengelolaan sumber daya air,” ujarnya.

Pertama, konservasi sumber daya air, kedua pendayagunaan sumber daya air, dan ketiga pengendalian daya rusak air. Tiga pilar utama itu harus mengikuti tiga tahapan, yakni perencanaan, pelaksanaan dan pemantauan serta evaluasi pengelolaan sumber daya air dengan empat indikator jaminan ketersediaan air untuk rakyat, yaitu kuantitas, kualitas, kontinuitas, dan keterjangkauan.

Untuk diketahui, diskusi bertajuk Political Process Design and Expected Outcomes ini merupakan forum pemanasan jelang World Water Forum ke-10 yang rencananya akan dilangsungkan di Bali pada 18 – 23 Mei 2024 mendatang.

World Water Forum sendiri merupakan forum lintas batas terbesar di dunia yang fokus dalam pembahasan isu-isu air dan mencari solusi global sebagai jawaban atas isu-isu tersebut.

World Water Forum ke-10 yang mengusung tema “Water for Shared Prosperity” itu diharapkan menjadi ajang berbagai stakeholder dari berbagai negara untuk berbagi pengalaman dan inovasi merespon berbagai tantangan pengelolaan air secara global. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago