Categories: PontianakSport

Gubernur Kalbar Resmikan Lapangan Tembak Gelora Khatulistiwa

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, meresmikan Lapangan Tembak Gelora Khatulistiwa di Kawasan Gelanggang Olahraga (GOR) Khatulistiwa, Jumat (10/02/2023).

Kegiatan itu turut dihadiri Forkopimda Provinsi Kalbar, Ketua Umum Pengprov Perbakin Kalbar, Masyhudi beserta pengurus dan kepala perangkat daerah terkait di lingkungan Pemprov Kalbar.

Dalam sambutannya, Gubernur Sutarmidji menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Perbakin Kalbar.

“Kawasan GOR ini hampir berubah fungsi jadi kawasan dagang, tapi dengan semangat Ketua Umum Perbakin Kalbar, maka kawasan GOR ini sudah berubah fungsi betul-betul untuk olahraga,” katanya.

Jadi lebih tertib, sehingga ketika gagasan untuk membangun Gedung Perbakin ini kita sangat mendukung,” tambah Sutarmidji.

Lebih lanjut ia menyampaikan, olahraga menembak merupakan salah satu cabang olahraga yang selama ini menjadi andalan Kalbar, di samping karena peminatnya juga cukup banyak.

“Harusnya untuk bibit atlet kita dari anak-anak mulai dari kelas 4 SD sudah harus dibiasakan. Mudah-mudahan di Pra PON maupun PON yang akan datang, perbakin bisa mendongkrak peringkat Kalbar dalam perolehan medali,” harapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar, Windy Prihastari berharap, dengan dibangunnya lapangan tembak ini dapat mendorong terciptanya atlet-atlet yang berprestasi.

“Mudah-mudahan dengan adanya lapangan tembak ini bisa dimanfaatkan lebih baik dan semakin banyak atlet-atlet yang berprestasi nantinya, untuk itu memang harus dipelihara dengan baik serta dimaksimalkan dalam pemanfaatannya,” harapnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago