Categories: HeadlinesKetapang

Hari Pers Nasional, Wabup Farhan Harap Wartawan di Ketapang Semakin Profesional

KalbarOnline, Ketapang – Jurnalis menjadi salah satu pilar demokrasi, tak hanya sekedar menjadi penyebar informasi, jurnalis juga memikul peran dalam mengedukasi masyarakat.

Melalui kegiatan jurnalistik, masyarakat luas bisa memperoleh informasi yang penting, sekaligus terbaru dan faktual, yang tak kalah penting, jurnalis menjadi alat kontrol sosial.

Pada momentum Hari Pers Nasional 9 Februari ini, Wakil Bupati Ketapang, Farhan turut mengucapkan selamat kepada para jurnalis yang bertugas di Kabupaten Ketapang.

“Saya menyampaikan selamat hari pers nasional dan selamat ulang tahun Persatuan Wartawan Indonesia, semoga semakin baik, semakin profesional dan bermartabat,” ucap Farhan, Kamis (09/02/2023).

Menurut Farhan, perkembangan media massa di Kabupaten ketapang cukup pesat. Dia juga menilai kualitas penyampaian informasi maupun sumber daya manusia dari insan pers di Ketapang juga turut meningkat.

“Dari waktu ke waktu, mulai dari kualitas penyampaian informasi, maupun kualitas sumber daya manusia pers selalu meningkat, sampai dengan hari ini,” ujar Farhan.

Dia berharap agar para jurnalis terus berkontribusi dalam kemajuan pembangunan daerah, khususnya di Kabupaten Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

13 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

13 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

13 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

13 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

13 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

16 hours ago