Categories: Pontianak

Gubernur Kalbar Resmikan Penggunaan Kembali Masjid An-Naim Pasca Direnovasi

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji bersama Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan serta Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar, Harisson menyelenggarakan syukuran penggunaan kembali Masjid An-Naim Kantor Gubernur Kalbar, seusai shalat Jum’at, Jumat (27/01/2023).

Dalam kesempatan itu, Gubernur Kalbar mengungkapkan bahwa pemugaran ini dilakukan seiring meningkatnya jumlah jemaah di lingkungan Kantor Gubernur Kalbar.

Gubernur Kalbar, Sutarmidji memberikan kata sambutan peresmian renovasi Masjid An-Naim Kantor Gubernur Kalbar, Jumat (27/01/2023). (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Alhamdulillah hari ini Masjid An-Naim yang baru saja direnovasi sudah selesai dan bisa salat Jum’at bersama lagi disini. Masjid ini diperluas seiring dengan meningkatnya jemaah yang shalat dan ada 3 kantor yang pindah di lingkungan kantor gubernur ini, semoga semua jemaah bisa tertampung semuanya,” ungkap Sutarmidji.

Ditempat yang sama, Ketua Pengurus Masjid An-Naim, Hary Agung Tjahyadi mengutarakan, bahwasanya pemugaran masjid saat ini lebih baik dan menarik serta jumlah jemaah yang shalat bisa semakin banyak dan jemaah bisa lebih khusyuk menjalankan ibadahnya.

Daya tampung Masjid An-Naim Kantor Gubernur Kalbar lebih luas. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

“Sebelum direnovasi, jemaah masjid membludak hingga ke teras-teras masjid pada saat shalat Jum’at. Dengan selesainya renovasi masjid ini diperkirakan bisa menampung 450 – 500 jemaah. Semoga, kita bersama dapat memakmurkan masjid ini,” ucap Hary. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pengurus PWI Kalbar 

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima audiensi dari Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia…

1 hour ago

Kamaruzaman Ajak Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak semua pihak untuk terus menjaga…

2 hours ago

Capai Indonesia Emas 2024 dengan Transformasi Digital

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menilai bonus demografi yang dimiliki…

2 hours ago

Pemkab Kubu Raya Serahkan Dana Hibah Pengamanan Pilkada kepada Polres dan Kodim

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya memberikan dana hibah kepada Polres Kubu Raya…

2 hours ago

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

5 hours ago