Categories: Kapuas HuluPolhum

Bupati Kapuas Hulu Lantik 3 Kades Antar Waktu Tahun 2023, Fransiskus: Jaga Amanah Sesuai Aturan yang Berlaku

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melantik 3 kepala desa (kades) terpilih antar waktu tahun 2023, di Rumah Jabatan Dinas Bupati Kapuas Hulu, Sabtu (28/01/2023). Ketiganya ialah Kades Bontai Kecamatan Jongkong, Kades Ranyai Kecamatan Seberuang dan Kades Teluk Geruguk Kecamatan Boyan Tanjung.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kapuas Hulu menyampaikan kepada para kades yang baru saja dilantik agar dapat menjaga dan menjalankan amanah dari masyarakat yang telah memilihnya.

“Jagalah amanah ini sesuai aturan yang berlaku dan mengedepankan prinsip demokrasi,” katanya.

Sis–sapaan karibnya juga berharap, kades yang baru dilantik dituntut untuk memberikan kinerja yang maksimal kepada masyarakat. Selain itu, kades juga harus bersinergi dengan pemda dalam melaksanakan program-programnya.

“Saya mengingatkan agar kades dapat bekerja sama dengan semua pihak, sehingga tercipta komunikasi, koordinasi serta transparansi yang baik dan kuat antara kepala desa, perangkat desa, BPD maupun masyarakat,” pintanya.

Sis turut mengingatkan, bahwa di era keterbukaan informasi seperti saat ini, kades tidak boleh risih terhadap keluhan atau pertanyaan warga mengenai penyelenggaraan pemerintahan desa, melainkan kades harus responsif terhadap tuntutan dan kebutuhan warga desanya.

“Sekali lagi saya atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan selamat dan sukses bagi saudara yang mendapatkan kepercayaan masyarakat,” ujarnya.

Selanjutnya, diharapkan kepada kades yang baru dapat menjadi pemimpin desa yang inovatif, mampu membawa perubahan desa menjadi lebih baik pada periodisasi lanjutan ini. Sis meminta mulailah memetakan potensi desa yang dimiliki, manfaatkan dana transfer desa untuk membangun potensi desa.

“Agar berdampak pada kesejahteraan masyarakat di masing-masing desa saudara,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

53 mins ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

57 mins ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

5 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

6 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

22 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

23 hours ago