Categories: Kubu Raya

Peletakan Batu Pertama Asrama Pondok Pesantren Darul Mukhlasin

KalbarOnline, Kubu Raya – Alhamdulillah peletakan batu pertama asrama Pondok Pesantren Darul Mukhlasin akhirnya bisa terealisasikan berkat dukungan dari orang-orang baik, para donatur SIDAQ, pada Senin (23/01/2023) sore.

Raut wajah senang dan bahagia terpancar dari para Santri yang bermukim di sana. 

“Assalamualaikum kak”, ujar santri menyambut tim SIDAQ yang datang dengan senyum lebar. Begitu juga dengan pengasuhnya Kyai Hamzah.

Ustadz Abdul Razak selaku guru dari santri Pondok Darul Mukhlasin menyampaikan rasa syukur sebesar-besarnya kepada Allah dalam kesempatan pembukaan.

“Banyak-banyak terima kasih kami ucapkan. Semoga dengan hadirnya pesantren ini bisa menjadi jembatan bagi kita untuk bisa masuk surga bersama,” ujarnya.

Prosesi peletakan batu pertama pembangunan Asrama Pondok Pesantren Darul Mukhlasin. (Foto: Istimewa)

Peletakan batu pertama ini dihadiri oleh Ustadz Ihsan Septiadi selaku penggerak SIDAQ sekaligus Manajer Public Relation Masjid Ismuhu Yahya.

“Semoga dengan adanya peletakkan batu pertama ini akan terus ada peletakan batu pertama berikut,” harap ustadz Ihsan Septiadi.

Pondok Pesantren Darul Mukhlasin berlokasi di Kecamatan Rasau, Kabupaten Kubu Raya. Dengan total 40 santri yang bermukim. Pondok ini jauh dari kata layak sehingga memerlukan bantuan untuk merenovasi bangunannya.

Tepat pada tanggal 19 November 2022 Asrama Pondok Darul Mukhlasin dihantam oleh angin kencang. Sehingga mengakibatkan atap daun asrama tersebut melayang dan lepas. Para santri pun tidak bisa lagi tinggal di asrama tersebut.

Alhamdulillah atas izin Allah selama satu bulan lebih SIDAQ membuka bantuan donasi untuk pembangunan pondok pesantren Darul Mukhlasin. Dana yang terkumpul sebesar Rp 62.123.252.

Foto bersama usai momen peletakan batu pertama pembangunan Asrama Pondok Pesantren Darul Mukhlasin. (Foto: Istimewa)

Dengan terkumpulnya dana tersebut akan digunakan untuk membuat pondasi asrama dan rumah santri sementara siap huni dengan anggaran sebesar Rp 57.496.105.03

Terima Kasih untuk segenap donatur yang telah berkontribusi dalam bantuan pembangunan Asrama Santri Darul Mukhlasin.

Ajarakallahu Fiima A’thoitha Wabaraka Fiima Abqaita Waja ‘alahu Tahura.

“Semoga Allah memberikan ganjaran pahala atas harta yang diberikan, dan memberikan keberkahan atas harta yang tersisa dan menjadikan punyuci bagi jiwa”.

Penulis: Sidaq.id

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

4 hours ago

Ribuan Penari Meriahkan Kalbar Menari 2024 di Pendopo Gubernur

KalbarOnline, Pontianak - “Serentak Menari, Bergerak Bahagiakan Bumi” menjadi tema yang diambil dalam peringatan Hari…

4 hours ago

1.085 Atlet Pelajar Siap Berlaga di Popda Kota Pontianak 2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.085 atlet pelajar SMP dan SMA se-Kota Pontianak siap berlaga pada…

5 hours ago

Bingkisan Kebahagiaan PLN untuk Warga Kalsel yang Membutuhkan

KalbarOnline.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

6 hours ago

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

9 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

9 hours ago