Categories: NasionalPontianak

Lepas Kontingen Porseni NU Tahun 2023, Ini Harapan Wagub Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan melepas secara resmi 52 orang yang tergabung dalam kontingen Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) Provinsi Kalbar, di Aula IAIN Pontianak, Jumat (13/01/2023).

Dalam sambutannya, Wagub Kalbar menyampaikan bahwa penyelenggaraan Porseni NU tingkat nasional tahun 2023 akan berlangsung di Provinsi Jawa Tengah. Porseni tersebut merupakan rangkaian dari beberapa kegiatan untuk memperingati satu abad (100 tahun) Nahdlatul Ulama.

“Kami dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat mengapresiasi, kontingen ini sangat siap untuk berangkat ke Solo. Mudah-mudahan kontingen ini dapat menorehkan prestasi yang gemilang dan membawa harum nama Kalimantan Barat,” harapnya.

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan memberikan kata sambutan dalam acara pelepasan kontingen Porseni NU tahun 2023 dan deklarasi tangkal radikalisme dan anti politik identitas, di Aula IAIN Pontianak, Jumat (13/01/2023). (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Dalam kesempatan itu, pria kelahiran Mempawah ini berpesan kepada para kontingen Porseni NU Kalbar untuk mengejar prestasi yang dicapai demi mengharumkan nama Kalbar di kancah nasional. Di samping, dirinya juga mengingatkan kepada para peserta untuk selalu menjaga kesehatan dan kekompakan serta tetap menjaga identitas sebagai kontingen Kalbar yang terkenal karena ramah dan sportif.

“Jangan sampai kita meninggalkan jejak yang kurang baik ketika berada di daerah orang lain, walaupun masih dalam wilayah Indonesia. Jaga nama baik kontingen Kalimantan Barat,” jelasnya.

Sebelumnya, seremonial pelepasan ini ditandai dengan pemasangan jaket kepada peserta kontingen. Kegiatan juga dirangkai dengan deklarasi tangkal radikalisme dan anti politik identitas.

Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan menghadiri acara pelepasan kontingen Porseni NU tahun 2023 dan deklarasi tangkal radikalisme dan anti politik identitas, di Aula IAIN Pontianak, Jumat (13/01/2023). (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Terkait deklarasi yang dilakukan, mantan Bupati Mempawah dua periode ini mengingatkan, agar generasi muda dapat membentengi diri dari paham-paham radikalisme yang kerap berujung pada politik identitas.

Dirinya mengingatkan agar terus menjaga marwah dan identitas bangsa, jangan sampai negara dan bangsa sendiri diombang-ambing oleh paham yang tidak sesuai dengan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

“Kita dilahirkan memang dalam keadaan yang berbeda satu dengan yang lain. Berbeda suku, berbeda agama, tetapi ingat, mari perbedaan ini sebagai perekat untuk menyatukan anak-anak bangsa kita agar lebih berwarna,” jelasnya.

“Sehingga ketika masuk tahun politik pun tidak ada masalah. Kuncinya tidak ada lain, adalah antara satu dengan lainnya saling menghargai dan menghormati,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago