Categories: HeadlinesKubu Raya

Selesai Dibangun, Jembatan Korek Akan Diresmikan Gubernur Sutarmidji Hari Ini

KalbarOnline, Kubu Raya – Jembatan Korek di Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya telah rampung dibangun dan akan diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji hari ini, Minggu, 8 Januari 2022.

Jembatan yang menelan anggaran Rp32 miliar lebih itu dibangun untuk membuka keterisoliran 6 desa yang ada di daerah Sungai Ambawang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Kalbar Iskandar Zulkarnaen mengatakan, 6 desa yang terhubung dengan adanya Jembatan Korek itu di antaranya Desa Korek, Desa Simpang Kanan, Desa Pugug, Desa Bengkarek, Desa Pasak dan Desa Pasak Piang.

“Sebelum adanya Jembatan Korek, masyarakat di 6 desa tersebut melakukan interaksi sosial ekonomi menggunakan sarana transportasi air yaitu motor air biasa disebut dengan motor kelotok dan sampan bermesin,” kata Iskandar, Sabtu, 7 Mei 2022 lalu.

Pembangunan jembatan itu, kata Iskandar Zulkarnaen menelan anggaran Rp32 miliar lebih yang dilakukan secara bertahap (Multiyears) dengan menggunakan APBD Provinsi Kalbar.

Tahap pertama, kata Iskandar, dilaksanakan pada tahun 2019 dengan nilai anggaran sebesar Rp10.26 miliar.

Dihadapkan dengan Pandemi Covid-19, tahap keduanya baru dapat dilaksanakan pada tahun 2021 dengan anggaran sebesar Rp22,049 miliar.

Iskandar menjelaskan, konstruksi Jembatan Korek itu memiliki panjang sekitar 285 meter dengan lebar efektif 6 meter.

Secara fungsional, kata Iskandar, jembatan tersebut sudah dapat dimanfaatkan oleh masyarakat di sekitarnya. Manfaat dengan adanya jembatan tersebut pun kata Iskandar, sangat dirasakan oleh masyarakat sekitar terlebih di saat merayakan Idulfitri saat ini.

“Pada saat kunjungan lapangan, Bapak Gubernur memerintahkan kepada kami utuk segera melakukan kegiatan finishing atau merapikan pekerjaan, menuntaskan pekerjaan sampai kepada pengaspalan, pengecatan, dan lainnya,” pungkas Iskandar.

Sementara Gubernur Kalbar Sutarmidji mengatakan, selain akan dirapikan dengan diaspal dan dicat, di kawasan jembatan tersebut rencananya akan dibangun jalan akses yang akan menghubungkan ke Jalan Trans Kalimantan.

“Setelah genah jembatan ini akan diserahkan ke Kabupaten Kubu Raya karena masuk ranah kewenangan mereka,” kata Sutarmidji.

Intinya Sutarmidji berharap, jembatan yang dibangun melalui APBD Provinsi Kalbar itu dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

“Saya harap perekonomian masyarakat di kawasan ini akan berkembang pesat, karena hasil pertanian dan perkebunan cukup baik. Saya harap yang melalui jembatan jangan ngebut, karena masih finishing,” pungkas Sutarmidji.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

12 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

15 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

15 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

15 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

17 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

17 hours ago