Categories: Pontianak

Gubernur Sutarmidji Rajut Kebersamaan di Hari Natal

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Sutarmidji bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kalbar, Lismaryani, bersilaturahmi ke beberapa kolega yang merayakan Natal 2022, pada Minggu (25/12/2022).

Kunjungan pertama dimulai ke kediaman Panglima Komando Daerah Militer XII/ Tanjungpura, Mayjen TNI Sulaiman Agusto di Jalan A Yani Kota Pontianak.

Gubernur beserta rombongan mendapat sambutan hangat dari Panglima Kodam XII/Tpr beserta Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr dan jajaran, pertemuan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan.

Gubernur Kalbar, Sutarmidji dan rombongan bersilaturahmi ke kediaman Ketua DPRD Kalbar, M Kebing. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Kemudian gubernur dan rombongan bersilaturahmi ke kediaman Ketua DPRD Kalbar, M Kebing dan disambut hangat dengan penuh kekeluargaan di Rumah Jabatan Ketua DPRD yang berlokasi di Jalan Sultan Syahrir, Kota Pontianak tersebut.

Setelah bersilaturahmi di kediaman Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Gubernur Kalbar melanjutkan ke kediaman beberapa Kepala OPD di Lingkungan Pemprov Kalbar.

“Hari ini saya bersilaturahmi ke Forkompinda dan Kepala Perangkat Daerah yang merayakan hari Natal. Semoga pada tahun ini berjalan aman dan damai seperti biasanya” ungkap Sutarmidji.

Pada kegiatan kali ini, Gubernur Kalbar didampingi Asisten Administrasi dan Umum Setda Provinsi Kalbar, Alfian dan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalbar, Syarif Kamaruzaman. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago