Gubernur Sutarmidji Bangga RSUD dr. Soedarso Sukses Lakukan Operasi Bedah Jantung Terbuka

KalbarOnline, Pontianak – Keberadaan fasilitas baru di gedung RSUD dr. Soedarso sudah bisa difungsikan. Pengobatan operasi jantung sebagaimana rencana awal dari adanya pembangunan ini juga telah terealisasi.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, seusai melaksanakan Shalat Jumat, bergegas untuk mengunjungi pasien pasca operasi bedah jantung terbuka di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedarso Pontianak, Jumat (02/12/2022).

Usai mengunjungi pasien, Gubernur Kalbar menuturkan bahwa ini merupakan keberhasilan, dimana RSUD dr. Soedarso telah mampu melakukan operasi jantung terbuka dan tidak perlu harus keluar Kalbar.

“Ini merupakan pasien kedua dan yang pertama sudah pulang, jadi kita sudah mulai melakukan operasi jantung terbuka di Soedarso dua hari berturut-turut,” kata Sutarmidji dengan bangga.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji didampingi istri mengunjungi pasien pasca operasi bedah jantung terbuka di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedarso Pontianak, Jumat (02/12/2022). (Foto: Biro Adpim Pemprov Kalbar For KalbarOnline.com)

Gubernur berharap, RSUD dr. Soedarso tidak hanya dapat melayani operasi jantung, melainkan kemoterapi kanker. Sehingga masyarakat Kalbar tidak perlu lagi berobat keluar hingga mengeluarkan biaya yang besar.

“Saya berharap nanti kemoterapi kanker bisa dilakukan di sini, tidak lagi ke Jakarta. Karena kalau pun menggunakan BPJS, masyarakat kita tetap harus mengeluarkan biaya yang cukup besar, baik itu untuk transportasi dan akomodasi. Jadi paling tidak, masyarakat tidak perlu repot lagi harus ke Jakarta,” terang Sutarmidji.

Selanjutnya, orang nomor satu di Kalbar itu akan terus berupaya agar RSUD dr. Soedarso bisa melayani semua jenis penyakit. “Kita upayakan semua penyakit bisa ditangani disini,” harap Sutarmidji.

Disisi lain, Prasetyo Hadi yang merupakan pasien operasi bedah jantung terbuka di RSUD dr. Soedarso tersebut mengatakan, bahwa operasi jantung disini cukup baik, termasuk dari pelayanannya.

“Saya katakan cukup bagus dan sudah berhasil, karena saya merupakan pasien yang kedua, dan yang pertama sudah diperbolehkan untuk pulang. Untuk Pak Gubernur saya ucapkan terima kasih atas  kunjungannya pasca operasi saya,” tutur Prasetyo Hadi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

58 mins ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

1 hour ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

1 hour ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

1 hour ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

1 hour ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

2 hours ago