Gubernur Sutarmidji Bangga RSUD dr. Soedarso Sukses Lakukan Operasi Bedah Jantung Terbuka

KalbarOnline, Pontianak – Keberadaan fasilitas baru di gedung RSUD dr. Soedarso sudah bisa difungsikan. Pengobatan operasi jantung sebagaimana rencana awal dari adanya pembangunan ini juga telah terealisasi.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, seusai melaksanakan Shalat Jumat, bergegas untuk mengunjungi pasien pasca operasi bedah jantung terbuka di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedarso Pontianak, Jumat (02/12/2022).

Usai mengunjungi pasien, Gubernur Kalbar menuturkan bahwa ini merupakan keberhasilan, dimana RSUD dr. Soedarso telah mampu melakukan operasi jantung terbuka dan tidak perlu harus keluar Kalbar.

“Ini merupakan pasien kedua dan yang pertama sudah pulang, jadi kita sudah mulai melakukan operasi jantung terbuka di Soedarso dua hari berturut-turut,” kata Sutarmidji dengan bangga.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji didampingi istri mengunjungi pasien pasca operasi bedah jantung terbuka di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedarso Pontianak, Jumat (02/12/2022). (Foto: Biro Adpim Pemprov Kalbar For KalbarOnline.com)

Gubernur berharap, RSUD dr. Soedarso tidak hanya dapat melayani operasi jantung, melainkan kemoterapi kanker. Sehingga masyarakat Kalbar tidak perlu lagi berobat keluar hingga mengeluarkan biaya yang besar.

“Saya berharap nanti kemoterapi kanker bisa dilakukan di sini, tidak lagi ke Jakarta. Karena kalau pun menggunakan BPJS, masyarakat kita tetap harus mengeluarkan biaya yang cukup besar, baik itu untuk transportasi dan akomodasi. Jadi paling tidak, masyarakat tidak perlu repot lagi harus ke Jakarta,” terang Sutarmidji.

Selanjutnya, orang nomor satu di Kalbar itu akan terus berupaya agar RSUD dr. Soedarso bisa melayani semua jenis penyakit. “Kita upayakan semua penyakit bisa ditangani disini,” harap Sutarmidji.

Disisi lain, Prasetyo Hadi yang merupakan pasien operasi bedah jantung terbuka di RSUD dr. Soedarso tersebut mengatakan, bahwa operasi jantung disini cukup baik, termasuk dari pelayanannya.

“Saya katakan cukup bagus dan sudah berhasil, karena saya merupakan pasien yang kedua, dan yang pertama sudah diperbolehkan untuk pulang. Untuk Pak Gubernur saya ucapkan terima kasih atas  kunjungannya pasca operasi saya,” tutur Prasetyo Hadi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago