Resmikan Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek, Bupati Kapuas Hulu Sampaikan Progres Jaringan Listrik PLN dan Tower BTS

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meresmikan Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek yang terletak di Dusun Benua Tengah Hulu, Desa Benua Tengah, Kecamatan Putussibau Utara, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Ahad (13/11/2022).

Dalam kesempatan itu, Bupati Fransiskus menyampaikan perjalanan awal mula pembangunan Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek pada tahun 2014. Dari perencanaan 106 bilik, baru terealisasi 46 bilik di tahun 2022.

Pria yang akrab disapa Bang Sis itu berharap, keberadaan Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek ini bisa membawa keberkahan, keberuntungan dan kenyamanan bagi para penghuni. Ia juga mengatakan sempat menyaksikan progres pembangunan awal betang tersebut, sebelum menjabat bupati.

“Kedatangan saya sudah ke lima kalinya ke Benua Tengah, betang ini awalnya masih tiang saja. Syukurnya betang bisa diresmikan saat ini, setelah saya jadi bupati. Betang ini bisa terbangun, juga karena dapat bantuan dari pokok pikiran dewan dari dapil I (satu),” ucapnya.

Baca Juga :  Bupati Fransiskus Diaan Harap Bimbingan BPK Agar Pengelolaan Keuangan Kapuas Hulu Transparan dan Akuntabel

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Sis juga mengabarkan tentang keberadaan jaringan listrik PLN dan tower BTS yang pembangunannya sedang berlangsung di Benua Tengah. Dua sektor pembangunan tersebut akan menyediakan akses telekomunikasi dan kelistrikan bagi masyarakat di Benua Tengah.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menandatangani prasasti peresmian Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek, di Dusun Benua Tengah Hulu, Desa Benua Tengah, Kecamatan Putussibau Utara, Ahad (13/11/2022). (Foto: Ishaq)
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menandatangani prasasti peresmian Rumah Betang Sao Langke Kansore Tendek, di Dusun Benua Tengah Hulu, Desa Benua Tengah, Kecamatan Putussibau Utara, Ahad (13/11/2022). (Foto: Ishaq)

Bupati Sis menjelaskan, bahwa beberapa waktu lalu, tokoh masyarakat dan adat dari wilayah utara Kapuas Hulu datang ke rumah dinasnya. Para tokoh tersebut menyampaikan kebutuhan listrik.

“Kemudian itu, kita usulkan bersama-sama pemerintah, dewan dan masyarakat, lalu pada tahun 2022 ini sudah di pasang tiang listrik. Pembangunannya menuju Badau dan kedepan akan terpasang listrik semua di jalur utara menuju perbatasan RI- Malaysia,” paparnya.

Baca Juga :  Bupati Sis: Pengerjaan Jalan Apan-Ulak Pauk Sudah 100 Persen

Ia juga mengapresiasi masyarakat yang sudah dengan sukarela untuk sebagian lahannya dibersihkan dan dipasang tiang untuk jaringan PLN. Ia berharap, layanan PLN tersebut sudah bisa dinikmati masyarakat di tahun 2023.

“Desa Benua Tengah juga dapat pembangunan tower BTS. Sekarang sudah progres pembangunannya. Jadi telpon dan internetan sudah aman, selain di Benua Tengah banyak juga daerah perbatasan yang dapat tower BTS,” terangnya.

Ia juga menegaskan, kalau dirinya bersama Wakil Bupati, Wahyudi Hidayat, akan terus berupaya memaksimalkan pembangunan di Kapuas Hulu.

“Semoga dalam masa jabatan kedepan, kami bisa berbuat lebih banyak untuk masyarakat,” pungkas Bang Sis. (Ishaq)

Comment