Categories: PontianakSosBud

Pagelaran Puncak Ekspresi Budaya Gemilang Khatulistiwa, Dimeriahkan Parade dan Pameran Berbagai Produk Daerah

KalbarOnline, Pontianak – Ajang Ekspresi Budaya Gemilang Khatulistiwa yang digelar oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Kalbar pada Oktober – November 2022, memasuki puncaknya, pada tanggal 12 – 14 November 2022.

Kepala Disdikbud Provinsi Kalbar, Rita Hastarita menjelaskan, tidak kurang dari 20 lembaga kebudayaan akan berpartisipasi dalam kegiatan puncak yang akan diselenggarakan di Kota Pontianak tersebut.

“Puncak kegiatan akan dilaksanakan pada tanggal 12 sampai 14 November 2022,” ujarnya, Jumat (11/11/2022).

Adapun rangkaian kegiatan yang akan dilakukan pada puncak kegiatan tersebut diantaranya berupa parade budaya pada tanggal 12 November, yang dimulai pukul 07.30 WIB, bertempat di Pendopo Gubernur Kalbar.

“Peserta dari 20 etnis atau suku di Kalimantan Barat mengenakan pakaian adat dan atraksi pertunjukan budaya, berparade jalan kaki. Start (dari) pendopo (gubernur) melewati Tugu Digulis (Untan Pontianak), dan finish di museum Kalbar,” jelas Rita.

Selain keterlibatan 20 etnis tersebut, terdapat pula 36 peserta dari siswa SMK yang akan mengenakan pakaian kreasi dengan tema alam Kalbar dan cerita atau mitos rakyat.

“Parade budaya ini akan menggunakan setengah badan Jalan Ahmad Yani, yang dimulai pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 10.00 WIB, dengan jumlah 1000 peserta,” ujarnya.

Selanjutnya, pada puncak pagelaran ini juga akan diselenggarakan pameran dan giat budaya di Museum Kalbar pada tanggal 12 sampai 13 November. Kegiatan ini dibuka dari pagi hingga malam hari, dimana masyarakat dapat menyaksikan pameran tenun persembahan dari Dekranasda Provinsi Kalbar serta dari kabupaten kota se-Kalbar.

“Pameran budaya dari etnis yang ada di Kalbar, pertunjukan seni dan budaya serta kuliner makanan khas atau tradisional dari peserta pameran,” kata Rita.

Kemudian untuk puncak akhir Ekspresi Budaya Gemilang Khatulistiwa akan berlangsung pada tanggal 14 November 2022 di Qubu Resort. Di sana akan ada dialog pemajuan kebudayaan dan pemberian apresiasi kepada penggiat budaya, pelaku seni dan pelestari cagar budaya.

“Diharapkan kebudayaan dapat memperkokoh jati diri dan karakter bangsa, memperteguh persatuan dan kesatuan bangsa, mencerdaskan kehidupan bangsa, melestarikan warisan budaya bangsa,” ujarnya.

Sebelumnya, Rita menjelaskan bahwa tujuan dari diselenggarakannya Ekspresi Budaya Gemilang Khatulistiwa ialah sebagai salah satu upaya Disdikbud Provinsi Kalbar dalam rangka pemajuan kebudayaan di Kalbar

“Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan budaya, edukasi dan mempererat persatuan dalam keberagaman budaya dari berbagai suku/etnis yang ada di Kalimantan Barat,” terangnya 

Rangkaian kegiatan ini pun telah dilaksanakan dari mulai bulan Oktober sampai dengan November, dengan berbagai macam perlombaan.

“Yaitu lomba permainan rakyat, lomba kuliner khas Kalimantan Barat, lomba videografi budaya, lomba desain motif khas Kalbar,” ujarnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago