Categories: Kapuas HuluSport

Fahruzi Optimis Silat Kapuas Hulu Bisa Sumbang 7 Medali di Porprov ke-XIII

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Ketua Pengurus Kabupaten Ikatan Pencak Silat Indonesia (Pengkab IPSI) Kapuas Hulu, Fahruzi menyampaikan, bahwa pada Porprov Kalbar ke-XII tahun 2018, pihaknya berhasil meraih 1 medali emas, 2 medali perak dan 3 medali perunggu.

Maka untuk di Porprov ke-XIII tahun 2022 ini, pihaknya pun menargetkan jumlah yang lebih tinggi dari perolehan medali sebelumnya.

“Target kami di Porprov ke XIII kali ini harus bertambah lagi, baik medali emas, medali perak maupun medali perunggu. Setidak-tidaknya medali emas bisa bertambah,” ujar Fahruzi ditemui KalbarOnline di Sekretariat KONI Kapuas Hulu, Jumat (04/11/2022).

Ia menilai, selama mengikuti kejuaraan daerah serta TC, ia mendapati keoptimisan dan semangat dari para atlet yang begitu besar untuk mendapatkan medali, terutama emas.

“Kami IPSI di Porprov ke-XIII tahun 2022 ini 2 medali emas, 2 medali perak dan 3  medali perunggu, itu target kami,” kata Fahruzi.

Disampaikan Fahruzi, untuk kelas pertandingan yang akan diikuti atlet pencak silat pada porprov tahun ini, diantaranya untuk kelas puteri ada kelas a, b, c, d  serta kelas bebas, dengan jumlah atlet sebanyak 5 orang.

“Sedangkan untuk kelas putra mencakup kelas a, b, c, d, e, f, g, h, i dan kelas j. Kategori seni atau kategori laga 15 orang atlet, untuk yang kategori seni ada 2 tim, jumlah keseluruhan atlet, official dan pelatih di cabor pencak silat di Porprov ke-XIII adalah 24 orang,” ungkapnya.

Ke depan, dengan tercapainya target medali yang diinginkan, maka para atlet ini dapat mengikuti ajang tingkat nasional atau PON.

“Bicara target ke pra-PON, kita menyesuaikan, karena pada dasarnya, begitu kita mendapatkan juara (medali emas), otomatis atlet IPSI Kapuas Hulu akan ikut ke pra-PON. Kalau ke pra-PON atlet harus rebut medali emas di ajang  porprov dan sesuaikan aturan dari KONI Provinsi Kalbar,” katanya.

Insya Allah, kami optimis atlet IPSI Kapuas Hulu menyumbangkan medali di Porprov ke-XIII,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

1 min ago

Polisi di Pontianak Ditemukan Tewas Gantung Diri, Diduga Masalah Ekonomi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang anggota polisi di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, ditemukan tewas dengan cara…

34 mins ago

Mengenal Yuan Prawida, Musisi Sape yang Tampil di Gala Dinner KTT World Water Forum Ke-10 di Bali

KalbarOnline, Pontianak - Musisi Sape’ asal Kalimantan Barat, Yuan Prawida mendapat kehormatan memainkan alat musik…

48 mins ago

BKPSDM Kapuas Hulu Raih Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Yogjakarta - Badan Kepegawaian Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas Hulu meraih dua penghargaan…

50 mins ago

Polda Kalbar Gelar Sosialisasi dan Asistensi Bidang Keuangan di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang Keuangan (Bidkeu) Polda Kalbar menggelar sosialisasi dan asistensi bidang keuangan di…

52 mins ago

Lampu Runway Bandara Supadio Sempat Padam, Penerbangan Sejumlah Maskapai Kini Kembali Normal

KalbarOnline, Pontianak - Bandara Supadio telah kembali beroperasi usai sejumlah penerbangan baik itu kedatangan maupun…

2 hours ago