Categories: NasionalSintang

Banjir Sintang Semakin Parah, Geobag Bantuan Presiden Tak Berfungsi Maksimal

KalbarOnline, Sintang – Geobag yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI di sejumlah lokasi pinggir sungai Kabupaten Sintang saat bencana banjir 2021 silam dinilai tak berfungsi secara maksimal. Karena faktanya, sejumlah kecamatan di Kabupaten Sintang hingga saat ini masih terendam air. 

Bahkan kondisi banjir tersebut diakui semakin parah, dimana ketinggian air di sejumlah wilayah ada yang mencapai hingga 2 meter.

Camat Sintang, Tatang Supriyatna menuturkan, kalau geobag yang dibangun atas instruksi Presiden RI melalui Kementerian PUPR itu hanya dirasakan sebagai manfaat untuk menghalangi gelombang sungai saja, namun tidak untuk banjir besar seperti saat ini.

“Namun untuk kondisi banjir perlu penyempurnaan secara maksimal guna menahan luapan air,” terangnya ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan, Kamis (13/10/2022).

Menurut datanya, Tatang memaparkan, bahwa sampai saat ini terdapat sebanyak 27 desa dan kelurahan yang sudah terdampak banjir di Kecamatan Sintang. Dari data itu juga, terdapat belasan ribu jiwa yang kini terdampak.

“Untuk korban yang terdampak per-12 Oktober 2022 ada 15.640 jiwa dengan 4.892 kepala keluarga, dengan jumlah pengungsi sebanyak 81 kepala keluarga,” beber Tatang.

Lebih lanjut ia menyebutkan, tidak semua warga mau mengungsi. Sebagian warga kekeh untuk memilih tetap tinggal di rumah masing-masing.

“Mereka masih berharap air surut dan memilih menetap untuk menjaga rumah dan barang-barang yang ada,” katanya.

Sebelumnya, berdasarkan data yang diperoleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sintang pada Selasa (11/10/2022) kemarin, kalau banjir telah merendam 104 desa di 10 kecamatan di Kabupaten Sintang. 

10 kecamatan itu diantaranya Kecamatan Sintang, Dedai, Sepauk, Tempunak, Serawai, Binjai Hulu, Kayan Hilir, Kelam Permai, Ketungau Tengah dan Kecamatan Ketungau Hilir.

BPBD Sintang menyebutkan, bahwa ketinggian air di 10 kecamatan bervariasi, dari 1,5 hingga 1,8 meter. Akibat bencana ini pula, sebanyak 43.682 jiwa terdampak banjir dan 9.351 pemukiman penduduk terendam air, bahkan, sejumlah akses jalan juga terputus. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

3 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

5 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

5 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

5 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

5 hours ago