Categories: KesehatanKetapang

Puskesmas di Kecamatan Simpang Hulu Ketapang Terendam Banjir, Pasien Dievakuasi

KalbarOnline, Ketapang – Banjir besar yang terjadi di wilayah Kabupaten Ketapang semakin meluas, pada Senin (10/10/2022). Tak hanya merendam pemukiman warga, banjir yang terjadi akibat intensitas curah hujan yang tinggi juga telah merendam fasilitas umum termasuk puskesmas. 

Dimana Puskesmas Balai Berkuak yang berada di Kecamatan Simpang Hulu lumpuh akibat terjangan banjir. Alhasil para pasien yang berada di puskesmas rawat inap itu pun terpaksa dievakuasi ke lokasi lain yang dianggap aman.

Menurut keterangan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang, Rustami, bahwa pelayanan puskesmas tersebut kini–untuk sementara waktu–dipindahkan ke Paroki Gereja Katolik Santo Martinus.

“Puskesmas Balai terendam, ketinggian air di dalam (gedung) selutut orang dewasa. Kalau di lapangannya sepinggang, jadi pelayanan kesehatan kami pindah ke Paroki, dekat kantor camat,” ungkap Rustami. 

Rustami menambahkan, pada kondisi banjir yang menerjang sejumlah kecamatan di Kabupaten Ketapang saat ini, pihaknya siap dalam memberikan pelayanan kesehatan.

“Kita ada di posko bencana banjir, sejauh ini baru dua posko, di Tumbang Titi dan Balai Berkuak, selebihnya tenaga medis masih siap siaga di Puskesmas masing-masing, karena puskesmasnya aman, tidak kena banjir,” tambah Rustami.

Rustami juga menyebut, kalau hingga kini, korban banjir sudah ada yang mengalami sakit. Namun hanya sakit ringan, seperti demam disertai flu. 

Dinas kesehatan juga memastikan siap untuk mengirim obat-obatan untuk korban banjir. Saat ini, Dinas Kesehatan Ketapang, kata dia, terus membangun koordinasi dengan puskesmas di sejumlah kecamatan.

“Saya juga sudah ditelpon kepala dinas kesehatan provinsi, kalau ada keluhan, hubungi provinsi untuk minta bantuan,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

4 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

4 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

4 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

7 hours ago