Kendalikan Inflasi, Bulog Kalbar Gelar Operasi Pasar Selama 2 Bulan

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka mengendalikan inflasi dari imbas kebijakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), Bulog Regional Kalimantan Barat menggelar operasi pasar bahan pangan murah selama kurang lebih 2 bulan, dari September hingga akhir November mendatang, dengan menyediakan sebanyak 1.500 ton beras.

Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Kalbar, Bambang Prihatmoko mengungkapkan, operasi pasar ini akan dilaksanakan di 11 titik pasar tradisional di Kalbar.

“Berlangsung sejak September hingga akhir November mendatang. Operasi pasar murah ini bekerja sama dengan Disperindag Kalbar,” kata Bambang, Selasa (27/09/2022).

Secara teknis, operasi Pasar ini digelar setiap hari. Dalam satu harinya, Bulog Kalbar membawa 4 hingga 10 ton beras yang akan dijual di pasar tradisional, dengan harga di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET).

Untuk di Kota Pontianak, Bambang menyebut, pihaknya mengambil 5 titik pasar tradisional, dengan menyediakan 7 ton beras serta komoditi bahan pangan lainnya. 

“Mudah-mudahan dengan adanya pasar murah ini bisa membantu warga Kalbar dalam mengantisipasi potensi lonjakan kenaikan harga bahan pangan pokok,” harapnya. 

Bambang kembali memastikan, harga komoditas yang bulog dijual ke masyarakat akan berimbang, sehingga tidak mengganggu harga-harga yang ada di pedagang pasar. Warga pun tak memerlukan persyaratan tertentu untuk membeli bahan pangan di bawah HET tersebut.

Bambang juga menyebut, untuk ketersediaan beras bulog di Kalbar saat ini terbilang aman. Saat ini pihaknya menyiapkan sebanyak 4.500 ton beras hingga akhir tahun 2022 di setiap gudang bulog yang ada di seluruh wilayah Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

4 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

6 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

6 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

6 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

6 hours ago